Finance
Crowdfunding, Solusi Finansial dari Mekar.id
Mencoba merambah dunia usaha dan menjadi seorang entrepreneur bukanlah perkara mudah. Tak hanya dibutuhkan pengalaman, tekad dan keberanian saja, namun modal usaha pun turut jadi pertimbangan.
Tak dapat dimungkiri bahwa masih banyak pengusaha dan UMKM yang mengalami kesulitan dalam mengembangkan usahanya, terutama dalam hal finansial. Sebagian besar dari mereka kesulitan mengakses pinjaman bank untuk usahanya.
Fitur Crowdfunding dari Mekar
Mekar (PT Mekar Investama Sampoerna), sebuah perusahaan fintech yang sedang berkembang pesat, baru saja meluncurkan fitur terbarunya yaitu crowdfunding. Dengan adanya fitur terbaru ini, 7 juta wirausahawan dan 114 juta orang di 58 juta unit UMKM di Indonesia kini dapat menikmati kemudahan dalam mencari dukungan finansial bagi bisnisnya.
Sesuai namanya, crowdfunding merupakan sebuah proses untuk menarik minat sejumlah besar investor untuk mengeluarkan uang dalam jumlah kecil dan berinvestasi pada sebuah produk atau bisnis yang inovatif. Sehingga, dengan adanya fitur crowdfunding ini, diharapkan usaha-usaha yang masih dalam skala kecil ini dapat lebih mudah bertemu dengan para pemodal untuk membantu usaha mereka tumbuh lebih besar atau menjangkau pasar yang lebih luas.
“Indonesia memiliki banyak entrepreneur hebat. Mereka menjalankan bisnis-bisnis yang inovatif dan memiliki dampak sosial. Mekar, dengan pelayanan crowdfunding-nya mampu menampilkan mereka ke hadapan publik yang lebih luas yang bisa mendanai usaha mereka,” terang CEO Mekar, Thierry Sanders, saat peluncuran fitur crowdfunding ini pada 16 November lalu.
Keunggulan crowdfunding Mekar
Keunggulan crowdfunding dari Mekar dibandingkan dengan platform lainnya adalah adanya proses seleksi dimana hanya mereka, pemilik bisnis yang telah beroperasi selama sedikitnya 1 tahun dan menunjukkan performa atau sistem produksi yang baik yang bisa membuat campaign di Mekar. Diharapkan, dengan adanya proses seleksi ini, para investor di Mekar akan memiliki tingkat risiko yang lebih rendah dibandingkan investor platform lainnya.
Ada 2 model pendanaan dari fitur crowdfunding ini, yaitu bagi hasil dan pre order. Dalam skema bagi hasil, investor akan memperoleh pembayaran secara periodik yang besarnya dihitung berdasarkan presentase tertentu. Sedangkan pada sistem pre order, investor dapat mendukung UMKM-UMKM ini dengan cara melakukan pemesanan awal (pre order) melalui website Mekar dengan harga yang terkadang lebih murah dibandingkan dari harga retailnya. Dengan adanya investor, diharapkan para UMKM ini dapat membayar biaya produksi produknya dalam jumlah yang lebih besar.
Disini, Mamas bisa berperan sebagai investor ataupun pemilik usaha kecil yang sedang mencari investor. Untuk bisa mendapatkan informasi lebih jauh mengenai fitur crowdfunding ini, Mamas dapat mengunjungi platform online Mekar di http://Mekar.id. (Tammy Febriani/KR/Photo: Doc. Smart Mama)