Health

Mengapa Sebagian Calon Mama Tidak Mengalami Morning Sickness?

By  | 

Calon mama mengalami morning sickness sih sudah biasa ya, Mams. Tapi kenapa ya sebagian mama yang beruntung tidak mengalaminya? Padahal mereka juga mengalami perubahan hormon yang sama. Ini alasannya!

1. Faktor genetik. Sebuah studi mengatakan, kadar morning sickness yang dialami oleh seseorang merupakan faktor genetik. Berterimakasihlah pada ibu Anda jika hal ini terjadi.

2. Anda tengah mengandung baby boy. Banyak yang bilang, calon mama yang mengandung anak perempuan lebih berisiko terkena morning sickness yang parah. Nah, jika Anda tidak mengalaminya, bisa jadi Anda tengah mengandung bayi laki-laki.

baby boy birthday greeting card

3. Tunggu sampai trimester selanjutnya. Biasanya morning sickness memang dialami calon mama pada trimester awal, namun demikian beberapa mams to be malah baru mengalaminya di trimester dua bahkan trimester akhir. Jika saat ini Anda belum mengalaminya, bisa jadi di trimester selanjutnya Anda baru merasakan morning sickness.

4. Metabolisme tubuh yang kuat. Beberapa calon mama memang memiliki sistem kekuatan tubuh yang baik sehingga mampu mengatasi dan mentoleransi perubahan hormon yang terjadi pada tubuh.

Namun demikian, banyak juga calon mama yang tidak mengalami morning sickness justru khawatir apakah kehamilannya normal. Yes Mams, hal ini dapat terjadi karena 4 alasan di atas, jadi Anda tidak perlu khawatir. Just enjoy your luck! (Karmenita Ridwan/Photo: Istockphoto.com)

Shares