Kini banyak pasangan muda yang memilih tinggal di hunian yang berukuran kecil. Di apartemen maupun di cluster yang relatif lebih praktis. Namun tentu saja dengan risiko keterbatasan ruang. Tapi jangan khawatir Mams, bagi Anda yang ingin mendesain kamar Si Kecil dengan space yang kecil, ini triknya!
Ruang Penyimpan Di Bawah Tempat Tidur
Manfaatkan area bawah tempat tidur sebagai storage yang dapat menyimpan berbagai kebutuhan Si Kecil. Mulai dari pakaian, aksesori, mainan hingga buku.
Bunk Bed
Alternatif lain adalah penggunaan bunk bed atau tempat tidur bertingkat. Hal ini dapat Anda terapkan untuk sharing room. Nah jika Si Kecil memiliki kamar sendiri, bisa juga area tidurnya di atas dan manfaatkan area bawah untuk meja belajar atau lemari.
Cerah dan Netral
Untuk space terbatas, hindari mengecat tembok dengan warna gelap karena justru akan membuat ruangan tampak lebih sempit.
Stay Creative
Meski terbatas bukan berarti Anda tidak bisa mendekor kamar sesuai dengan fantasi Si Kecil lho. Anda tetap bisa kreatif, misalnya dengan membuat mural karakter kesayangannya.
Pencahayaan yang Maksimal
Space yang kecil tidak akan terasa sempit jika ruangan tampak terang. Sebisa mungkin kamar yang dihuni Si Kecil memiliki jendela yang cukup besar namun tetap aman baginya. (Karmenita Ridwan/Photo: Various)
Di Indonesia, hanya 32% anak berusia 2 hingga 12 tahun yang mengkonsumsi sarapan yang memadai. Padahal, sarapan dapat...
Gigi palsu bisa jadi pilihan untuk menggantikan gigi yang hilang. Tak hanya untuk estetika, namun gigi palsu juga...
Dino Roar Halloween Adventure, festival dinosaurus outdoor terbesar dan pertama di Jakarta, siap menyambut Si Kecil di Tribeca...
Beberapa hari lalu Grant Thornton Indonesia kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung keberlanjutan lingkungan melalui kegiatan CSR bertajuk #WhatRemains....
Mams, Jakarta Family Walk, Jalan sehat bersama keluarga pertama yang mengutamakan bonding keluarga pasca Pandemic Covid 19 kembali...