Health
5 Makanan Pencegah Penyakit Jantung
By Nathalie Indry |
Mams, berita kematian penyanyi Mike Mohede (32 tahun) akibat penyakit jantung cukup mengagetkan kita, ya. Dan Mike yang kerap dijuluki the angel voice ini bukanlah selebriti pertama yang mengalaminya. Aktris Hollywood Brittany Murphy juga mengalami serangan jantung di tahun 2009 dengan usia yang sama dengan Mike, yakni 32 tahun. Meski data survei menyatakan bahwa penyakit ini lebih banyak dialami oleh pria (1 dari 5 pria mengalaminya), sedangkan perbandingannya pada wanita adalah 1 dari 17, namun akan lebih baik jika Anda tetap waspada dan memahami upaya pencegahannya. Dan ternyata, konsumsi jenis makanan berikut bisa mengatasinya, lho!
1. Kacang merah.
Selain kaya akan fitonutrien yang baik untuk jantung, jenis kacang – kacangan ini juga kaya akan kandungan serat dan air, yang dapat membantu mencegah Anda mengonsumsi lebih banyak kalori. Konsumsi kacang merah hingga tiga cangkir dalam seminggu ya, Mams.
2. Apel
Konsumsi satu hingga dua buah apel per hari dapat mengurangi risiko penyakit jantung. Hal ini disebabkan karena kandungan apel efektif mengurangi kolesterol jahat dalam tubuh dan membantu mengatur gula darah.
3. Anggur
Kandungan serat dan senyawa quercetin dapat melindungi pembuluh darah dari penyumbatan yang berpotensi mencegah penyakit jantung, hipertensi dan tekanan darah tinggi.
4. Teh hijau
Sebuah penelitian di Jepang mengemukakan bahwa konsumsi lebih dari lima cangkir teh hijau dalam sehari memiliki risiko sekitar 25% lebih rendah mengalami kematian akibat serangan jantung dan stroke.
5. Gandum, beras, jagung
Tiga jenis sumber karbohidrat yang kaya akan protein, serat, antioksidan, vitamin B, dan mineral tersebut dapat membantu menurunkan risiko penyakit jantung, diabetes, hingga masalah kanker.
Selain lima jenis makanan diatas, mamas juga disarankan untuk mengurangi konsumsi garam berlebihan, tidak lebih dari 5-6 gram per hari. Hal ini disebabkan karena kandungan sodium yang terdapat di dalamnya dapat memperberat kinerja jantung. (Nathalie Indry/KR/Photo: Istockphoto.com, Various)
← Previous Story 5 Teknik Metode Belajar Matematika Untuk Si Kecil
Next Story → Diskriminasi yang Kerap dialami Para Karyawan Wanita
You may also like...
Latest News
-
Tammy Febriani | 12 November 2024
Minum Susu Saat Sarapan Terbukti Dapat Mendukung Asupan Mikronutrien pada Anak
Di Indonesia, hanya 32% anak berusia 2 hingga 12 tahun yang mengkonsumsi sarapan yang memadai. Padahal, sarapan dapat...
-
Tammy Febriani | 6 November 2024
Satu-Satunya di Indonesia, Teknologi Gigi Palsu Sehari Jadi Hadir di Djani Dental Studio
Gigi palsu bisa jadi pilihan untuk menggantikan gigi yang hilang. Tak hanya untuk estetika, namun gigi palsu juga...
-
Tammy Febriani | 31 October 2024
Dino Roar Halloween Adventure: Petualangan Edukatif dan Seru untuk Keluarga di Mall Central Park!
Dino Roar Halloween Adventure, festival dinosaurus outdoor terbesar dan pertama di Jakarta, siap menyambut Si Kecil di Tribeca...
-
Tammy Febriani | 31 October 2024
Hashtag #WhatRemains Grant Thornton Indonesia Untuk Galakan Pemakaian Produk Perawatan Pribadi secara Bijak
Beberapa hari lalu Grant Thornton Indonesia kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung keberlanjutan lingkungan melalui kegiatan CSR bertajuk #WhatRemains....
-
Karmenita Ridwan | 19 October 2024
Jakarta Family Walk: Jalan Sehat Bersama Keluarga!
Mams, Jakarta Family Walk, Jalan sehat bersama keluarga pertama yang mengutamakan bonding keluarga pasca Pandemic Covid 19 kembali...
Tags
baby
beauty
Career
celebrity
Celebrity mom
Couple
editorspick
education
family
fashion
Finance
food
Health
home
husband
interior
interior design
karir
kehamilan
kesehatan
keuangan
kid
kids
life
Me Time
Mind
parenting
pleasure
pregnancy
pregnancy health
Pregnant
product
Q&A
recipe
Relationship
resep
review
self
sex
smartmamaquiz
smart mama story
style
Tip
toddler
whatshot