Education

SmartMama Class Robotic with Diyro

By  | 

Bonding time with kids bisa dilakukan dengan berbagai aktivitas, diantaranya dengan mengikuti SmartMama Class Robotic with Diyro.

Hari Sabtu 24 Agustus 2019 lalu, SmartMama Class berkolaborasi dengan
Diyro, perusahaan pembuat robot yang terbuat dari material cardboard. Robot-robot ini didesain untuk anak usia 4 – 12 tahun dengan konsep DIY (Do It Yourself). Sedangkan SmartMama Class sendiri adalah kegiatan yang dilakukan oleh SmartMama setiap satu bulan sekali, bersama dengan komunitas SmartMama.

Miss Achi menjelaskan manfaat merangkai robot.

Acara ini dibuka oleh Miss Achi sebagai co-founder dari Diyro. Diawali dengan penjelasan mengenai manfaat membuat robot bersama anak, Miss Achi menerangkan benefit yang bisa didapat oleh Si Kecil dengan merakit robot Diyro. Melatih fokus dan kesabaran Si Kecil, merangsang kemampuan berpikir, serta melatih kreativitas dan daya imajinasi anak adalah beberapa diantaranya.

Merangkai robot CiRo.

Persiapan lomba robot CiRo.

Setelah selesai membuat robot CiRo, salah satu robot milik Diyro, anak-anak diajak untuk berlomba. Peserta yang lebih dahulu robotnya sampai ke garis finish, mendapatkan hadiah menarik dari SmartMama.

Para peserta SmartMama Class Robotic with Diyro.

Acara ini turut didukung oleh Kin Dairy, LEGO-Bricks Active, Nutrisari, Mc Donalds, dan Miniapolis Playground. Dan yang lebih menarik, Si Kecil bisa membawa pulang robot CiRo yang mereka buat bersama sang mama. Seru sekali kan, Mamas? Nantikan SmartMama Class kami selanjutnya yaa… (Tammy Febriani/KR/Photo: Doc. SmartMama.com

Shares