Recipe
Valentine Dinner Recipe
Ingin menghadirkan sesuatu yang istimewa di hari Valentine bersama suami tercinta? Tidak ada salahnya jika Anda mencoba 3 resep pilihan smartmama ini. Dijamin, suami makin jatuh cinta!
Ketimbang menghabiskan malam valentine di restoran mewah, mencoba tiga menu ini tidaklah sulit, Mams. Berikut resep lengkapnya untuk Anda.
Appetizer : Avocado Bruschetta
Bahan
1 buah alpukat (potong dadu)
1 buah tomat (potong dadu)
1 buah jeruk nipis (peras)
Roti baguette (iris tipis)
Minyak zaitun secukupnya
1/2 bawang bombay (potong dadu)
Daun peterseli (iris tipis)
Garam dan lada secukupnya
Bawang putih bubuk
Cara Membuat
Siapkan minyak zaitun secukupnya dan bawang putih bubuk di mangkuk. Lalu, oleskan campuran minyak tersebut ke atas roti dan panggang hingga berwarna cokelat emas. Campur alpukat, tomat, bawang bombay, daun peterseli, minyak zaitun, air perasan jeruk nipis, garam, dan lada di sebuah wadah. Aduk rata campuran bahan tersebut. Letakkan campuran bahan tersebut ke atas roti yang sudah dipanggang.
Main Course : Spagheti Aglio Olio
Bahan
250 gr spaghetti
6 siung bawang putih, cincang halus
½ cup olive oil
¼ sdt bubuk cabai atau sesuai selera
Garam dan bubuk lada hitam secukupnya
¼ cup daun peterseli, cincang
1 cup keju parmesan parut
Cara membuat
Rebus spaghetti dalam air mendidih yang telah diberi garam dan minyak sayur selama 8-10 menit. Jangan terlalu lama agar tekstur spaghetti tetap kenyal. Garam ditambahkan untuk memberi rasa dan minyak sayur ditambahkan agar spaghetti tidak saling menempel.
Setelah itu, tiriskan spaghetti dan sisihkan.
Panaskan minyak zaitun dan tumis bawang putih sampai harum, lalu masukan spaghetti yang telah masak tadi. Aduk sampai merata.
Lalu tambahkan bubuk cabai, garam, dan bubuk lada hitam. Aduk lagi hingga semua bumbu tercampur.
Setelah itu, masukan daun peterseli dan setengah takaran keju parmesan. Aduk rata.
Sajikan spaghetti dengan sisa keju parmesan selagi panas.
Dessert : Churros Keju
Bahan
225 gram tepung protein tinggi
1sendok teh baking powder
20 gram mentega
250 ml air
200 ml susu
2 telur sedang
75 gram keju cheddar parut
1 sendok teh daun parsley
minyak goreng
50 gram cokelat masak tanpa pemanis cincang
20 ml susu
Cara membuat
Panaskan air, susu, mentega, sampai mendidih.
Masukkan tepung, baking powder, parsley dan keju lalu aduk rata. Kemudian pindahkan kedalam wadah.
Masukkan telur satu persatu sambil diaduk rata.
Masukkan kedalam plastik dengan spuit berbentuk bintang.
Panaskan minyak, dorong adonan dalam plastik ke dalam minyak panas, goreng sampai kuning keemasan.
Panaskan susu dan coklat sampai coklat larut.
Sajikan dengan cocolan saus coklat.
Selamat mencoba ya Mams! (Yosi Avianti/Photo : Istockphoto.com)