Style
Quinny Zap Xpress, Stroller Ringkas dan Nyaman untuk Si Kecil
Memilih baby gear seperti stroller misalnya, seringkali membuat kita bingung. Mengingat, ada banyak sekali pilihan yang ada di depan mata. Mulai dari prams, lightweight and umbrella strollers, convertible pushchairs, hingga warnanya, warna hitam atau colorful? Ketika mamas menghadapi begitu banyak pilihan dan model, Anda mungkin akan bertanya: stroller mana yang harus dibeli untuk Si Kecil?
Quinny Zapp Xpress merupakan stroller dengan desain yang praktis, ringan dan mudah untuk dilipat. Kereta dorong ini cocok untuk anak usia 6 bulan keatas hingga usia 4 tahun atau anak dengan berat badan hingga 22,5 kilogram.
Memiliki roda depan yang dapat berputar untuk memudahkan manuver, stroller Quinny ini juga memiliki tempat duduk yang dapat disandarkan rata untuk anak berbaring saat tidur, serta dilengkapi dengan kanopi dan keranjang yang luas untuk meletakkan perlengkapan bayi.
Tak hanya itu, stroller ini juga memiliki mekanisme melipat 3D yang ringkas sehingga tidak memakan banyak tempat dalam penyimpanan dan dilengkapi dengan handle yang didesain sedemikian rupa untuk memudahkan mamas saat mengemudikannya.
Meski diperuntukkan untuk usia 6 bulan ke atas, Anda juga bisa menggunakannya sejak Si Kecil newborn. Cukup gunakan quinny lux carrycot atau maxi-cosy car seat (keduanya dijual terpisah).
Sesuai dengan kriteria yang Anda butuhkan bukan, Mams?
Quinny Xpress bisa Anda dapatkan di semua outlet mothercare atau bisa dibeli secara online di www.mothercare.co.id. Untuk info lebih lanjut, Anda dapat mengunjungi akun Instagram Quinny Xpress di @babiesandeverything.
Nah, di Wednesday Giveaway minggu ini, Smart Mama ingin mengajak para mamas untuk sharing tentang kriteria stroller pilihan mamas untuk Si Kecil.
Share pendapat mamas di kolom comments. 1 orang mama yang beruntung akan mendapatkan stroller Quinny Xpress senilai Rp 6,499,000. Pemenang akan diumumkan pada hari Minggu, tanggal 28 Oktober 2018. Happy sharing, mamas! (Tammy Febriani/YA/Photo: Doc. Quinny)