Health
Bayi Juga Bisa Mengalami Konstipasi
Tidak hanya kita, orang dewasa, bayi yang sudah mendapatkan Makanan Pendamping ASI (MPASI) juga berisiko mengalami konstipasi lho, Mamas! Kok bisa ya?
Penyebab Konstipasi Pada Bayi
Konstipasi dapat dialami bayi disebabkan karena pemilihan makanan yang salah lho, Mams! Lalu makanan apa saja yang bisa menyebabkan bayi mengalami konstipasi?
Sebenarnya, dampak setiap makanan yang dikonsumsi bayi bisa berbeda pengaruhnya pada setiap anak. Karena itu, kejelian kita sebagai orangtua sangatlah penting dalam memerhatikan asupan makanan Si Kecil.
Pada beberapa bayi, makan pisang atau karbohidrat lainnya seperti beras merah misalnya, dapat membuatnya mengalami konstipasi, namun tidak demikian pada bayi lainnya.
Lalu apakah pemberian karbohidrat di MPASI dapat berdampak konstipasi? Pemberian karbohidrat pada MPASI sebenarnya tak jadi masalah. Namun agar metabolisme bayi berjalan dengan optimal, sebaiknya Mamas juga mengimbanginya dengan protein dan zat gizi lain.
Solusi Mengatasi Konstipasi
Zat gizi lain yang dimaksud tadi adalah dengan menambahkan sayuran atau buah yang memiliki banyak serat di MPASI Si Kecil. Cara ini bisa mencegah anak mengalami konstipasi. Dikutip dari babycentre, selain serat Si Kecil juga harus cukup cairan. Gunanya cairan ini adalah untuk mendorong serat dalam sistem pencernaannya.
Fungsi cairan pada tubuh bayi antara lain menyerap zat gizi yang ada dalam darah, membantu proses pencernaan, hingga menjaga temperatur tubuh. Karena itu, bila cairan tubuh berkurang tentu dapat berakibat terganggunya proses metabolisme dalam tubuh. (Tammy Febriani/KR/Photo: Istockphoto.com)