Parenting

Menghadapi Si Kecil yang Kerap Mengganggu Telepon Anda

By  | 

Ketika sedang menerima telepon, Si Kecil terus saja mengganggu. Baik menarik-narik tangan Anda untuk menemaninya bermain, berusaha mengambil telepon Anda, atau berteriak-teriak dan rewel minta Anda menyudahi sambungan telepon. Mungkin Mamas pernah atau bahkan sering mengalami hal ini ya?

Rasa kesal tentunya Anda rasakan ketika Si Kecil bertingkah seperti ini. Anda jadi tak bisa konsentrasi dengan topik pembicaraan yang mungkin memang penting, dan juga tak tenang karena melihat Si Kecil yang rewel. Ketika hal ini terjadi, jangan langsung memarahinya, Mams. Apa yang ia lakukan itu adalah reaksi yang ia lakukan ketika ia merasa ketika Anda bercakap-cakap dengan seseorang melalui telepon, perhatian Anda teralih dari dirinya. Itu sebabnya, ia berusaha menghalangi percakapan Anda di telepon. Baginya, perhatian Mama haruslah sepenuhnya untuk dirinya. Ia merasa patut jadi pusat perhatian Anda, sehingga tidak seharusnya perhatian Mama tersita oleh yang lain. Itulah yang membuatnya langsung merasa tidak senang ketika melihat mamanya sedang asyik menelepon orang lain.

Menghadapi hal ini, Anda bisa menerapkan beberapa strategi agar ia mau sedikit bersabar menunggu Anda selesai bicara:

  • Alihkan perhatiannya pada Anda selama beberapa menit dengan memberinya mainan yang dapat menarik perhatiannya.
  • Mainan telepon-teleponan seperti yang Anda miliki juga bisa Anda berikan padanya. Agar saat Anda sedang sibuk menelepon, ia pun juga ikut ‘sibuk’ menelepon papanya, kakaknya, atau juga nenek dan kakeknya.
  • Katakan padanya kalau Anda akan menelepon dari angka sekian, sampai dengan angka sekian sambil menunjuk angka pada jam dinding atau jam meja di rumah. Dan katakan kalau setelah angka itu, Anda bisa kembali bermain lagi dengannya.

Bila telepon memang tidak terlalu penting, sebaiknya  Anda mempersingkat waktu telepon Anda ya Mamas, dan melanjutkannya saat Si Kecil sedang tidur. Namun bila telepon memang penting, maka mau tak mau cara-cara di atas bisa Anda lakukan. Selamat mencoba Mamas! (Tammy Febriani/KR/Photo: Istockphoto.com)

Shares