Health

Video Smart Mama Recipe: Nasi Tim Sapi Wortel

By  | 
Nasi tim merupakan salah satu menu makanan yang pas untuk diberikan
kepada Si Kecil. Cara memasaknya simpel dan mudah kok, Mamas. Selain itu, nasi tim ini juga aman bagi anak-anak penderita alergi. Yuk ikuti langkah-langkah membuat Nasi Tim Sapi Wortel berikut ini.

Bahan:

3 sdm beras
1 sdm daging sapi giling
1 sdm wortel cincang
1 butir bawang putih
1 sdm bawang bombay
1 sdt kecap manis
240 ml kaldu
1 butir telur

Cara memasak:

1. Rebus 1 butir telur, kupas dan sisihkan.
2. Tumis bawang putih sampai wangi, masukkan sapi, wortel, kecap manis dan 80ml air kaldu, masak hingga meresap, aduk rata, bumbui dengan garam, dan lada secukupnya, kemudian sisihkan.
3. Panaskan kukusan.
4. Tumis bawang bombay hingga wangi, masukkan beras dan 80ml air kaldu, masak hingga meresap.
5. Siapkan pinggan tahan panas yg telas dioles sedikit minyak, tata telur rebus, tumisan daging dan beras, tekan dan ratakan, tuang sisa air kaldu (80ml) atau boleh ditambah sesuai tekstur nasi yg diinginkan.
6. Kukus selama kurang lebih 30mnt.

(Tammy Febriani/KR/Video: Dok. Smart Mama)

Shares