Interior Design
Cari Inspirasi Interior Rumah di 6 Website Ini!
Jika Anda berencana menempati rumah baru atau ingin renovasi, tentu Anda membutuhkan referensi dari berbagai media. Nah enam website berikut dapat dijadikan inspirasi untuk berbagai ruang di rumah Anda, Mamas.
1. Houzz.com
Website satu ini memang tergolong lengkap. Anda dapat mencari berbagai referensi ruang mulai dari kamar tidur, ruang tamu, kamar mandi, kamar anak, dapur hingga taman. Selain itu, website ini juga menampilkan berbagai style interior sehingga memudahkan mencari gaya interior yang Anda sukai. Visual yang ditampilkan juga cukup berkualitas dan tentunya terdapat referensi tempat membeli furnitur maupun perkakas rumah lainnya.
2. Airbnb.com
Situs ini bukan website interior, melainkan website untuk mencari tempat menginap selain hotel di berbagai kota yang tersebar di belahan dunia. Tetapi nyatanya banyak juga yang menemukan inspirasi interior di website ini. Pasalnya, Airbnb menyajikan berbagai foto tempat menginap yang unik dan sesuai ciri khas negara tersebut.
3. icreatived.com
Sama dengan website lain, icreatived.com menyajikan berbagai desain interior menarik. Bedanya, website satu ini menonjolkan kreativitas desain unik dan sesuai dengan fungsi maupun bentuk ruang.
4. thewowhousecompany.co.uk
Bagi Anda pecinta rumah bergaya retro, website ini sangat cocok dijadikan referensi. Di sini Anda akan dimanjakan dengan berbagai inspirasi rumah gaya tersebut dengan melihat desain rumah mewah yang biasanya disewa sosialita guna mengadakan pesta atau acara lain.
5. design-milk.com
Website yang diciptakan seniman asal New Jersey, Jaime Derringer ini sangat membantu bagi Anda yang tengah melakukan finishing rumah. Website ini banyak menampilkan produk dan desain yang unik.
6. ikeahackers.net
Brand asal Swedia, Ikea memang dikenal kalangan luas dan menjadi tujuan belanja para mama yang baru saja memiliki rumah berdesain simpel. Selain bentuknya yang unik dan mulitifungsi, produk Ikea juga relatif terjangkau harganya. Nah website satu ini mencoba memadukan barang Ikea dengan produk lain sehingga desain rumah Anda tidak monoton dan mainstream. Seru ya Mams? (Karmenita Ridwan/LD/Photo: Istockphoto.com)