Mind
Tip Memberi Nama Bayi Kembar
By Karmenita Ridwan |
Mamas to be, ketika Anda hamil bayi kembar, apa-apa jadi serba dobel ya, baik dalam membeli keperluan bayi maupun hal lain termasuk nama mereka. Nah jika Anda masih bingung memilih nama untuk Si Kembar, yuk ikuti tip Smart Mama berikut.
- Pilih tema yang cocok. Anda tentu perlu memilih tema sesuai agar nama Si Kecil tak terlalu jauh berbeda. Misalnya tema nama yang sangat Indonesia atau justru western sehingga kedua nama cocok dan selaras. Tentunya akan tak harmonis jika nama Si Kecil campuran antara keduanya misalnya Bintang dengan Billy, meskipun sama-sama berhuruf depan B.
- Tidak perlu terlalu matching. Selaras dan cocok bukan berarti sangat matching dan hanya berbeda satu huruf lho, contohnya Juno dan Juna. Bukannya tak boleh sih Mams, hanya saja nama yang terlalu mirip membuat identitas mereka terlalu sama saat dewasa nanti. Biarkan anak-anak memiliki identitas dan keunikan masing-masing ya Mams.
- Hindari memberi nama depan terlalu panjang. Saat memanggil mereka nanti, Anda harus menyebutkan dua nama. Jika nama depan Si Kecil sangat panjang dan terdiri dari tiga atau empat suku kata, misalnya Gabriela dan Valentina, tentu Anda akan kesulitan saat memanggil keduanya. Nama dengan dua suku kata akan lebih praktis dan mudah dipanggil secara bersamaan.
- Pastikan kedua nama tersebut seirama saat diucapkan. Saat memilih dua nama, sebaiknya ucapkan kedua nama tersebut dengan keras. Jika terdengar selaras dan seirama sat diucapkan bersamaan, maka kedua nama tersebut dapat Anda pilih. Terkadang dua nama yang cantik belum tentu cocok saat diucapkan bersamaan.
- Perhatikan hal ini jika berbeda jenis kelamin. Sudah pasti nama yang memiliki versi laki-laki dan perempuan sangat menggoda untuk dijadikan nama bayi kembar. Contohnya Taylor dan Tyler, meskipun berbeda dan melambangkan gender feminin dan maskulin, namun cara mengucapkannya sangat mirip sehingga saat besar nanti akan terjadi kebingungan jika salah satu anak dipanggil teman atau guru.(Karmenita Ridwan/LD/Photo: Istockphoto.com)
← Previous Story Berakhir Pekan Santai di Pesona Alam Resort & Spa
Next Story → 5 Cara Beri Sentuhan Vintage di Kamar Anak