Parenting
Jika Rasa Ingin Tahu Si Kecil Sangat Tinggi
By Karmenita Ridwan |
Setiap anak tentu berbeda ya Mams, ada yang lincah, pendiam, dan beberapa anak juga memiliki keingintahuan yang sangat besar. Memang sih itu tandanya Si Kecil cerdas dan memiliki keinginan untuk mendalami sesuatu secara detail. Meski begitu, ia juga butuh perhatian dan pengarahan agar rasa ingin tahunya tidak sampai membahayakan. Berikut cara menangani anak dengan curiosity tinggi.
- Sering berkomunikasi dengannya. Anda perlu mengetahui hal apa saja yang menjadi fokus keingintahuannya, serta sudah sampai mana ia melakukan ‘research’ mengenai hal tersebut. Dengan begitu Anda jadi paham mengenai apa yang telah Si Kecil lakukan serta hal apa yang menarik perhatiannya.
- Ikut melakukan research. Yang satu ini juga penting Mams, Anda dan pasangan juga harus update tentang hal-hal yang diminatinya. Misalnya Si Kecil menyukai dinosaurus, ada baiknya Anda mencari tahu seputar kehidupan dinosaurus yang sudah ada sejak zaman dahulu.
- Diskusikan hasil research Anda dengannya. Saat bonding time, Anda dan Si Kecil dapat berdiskusi mengenai topik favoritnya. Dan jika ada pertanyaannya yang tidak terjawab, maka cari jawaban tersebut bersama misalnya dengan mencari jawaban di buku atau browsing di internet.
- Jangan abaikan pertanyaan maupun saat ia ingin berdiskusi. Selalu sediakan waktu untuk menjawab berbagai pertanyaan yang dilontarkan olehnya. Meskipun tak tahu jawabannya, Anda dapat mencari bersama atau setelah selesai beraktivitas, Anda wajib meluangkan waktu mencari jawaban serta berdiskusi dengan Si Kecil. Hal ini dapat menumbuhkan rasa percaya Si Kecil kepada Anda. Dan ia juga menjadi terbiasa mencari jawaban atas segala hal kepada Anda. Jika diabaikan, ia akan mencari jawaban atas pertanyaannya dengan caranya sendiri. Saat ia tumbuh remaja nanti, ia akan cenderung mencari jawaban di luar rumah, hal tersebut akan berbahaya jika ia berada di lingkungan yang salah.
- Berikan fasilitas bagi Si Kecil sesuai minatnya. Membeli buku dengan topik kesukaannya atau mainan yang dapat menyalurkan rasa ingin tahunya akan membuat Si Kecil merasa mendapatkan jawaban atas keingintahuannya. Tetapi Mams, saat ia sudah mengetahui semua, Si Kecil akan mencari fokus lain untuk diteliti. Oleh karena itu, sediakan budget rutin per tiga bulan misalnya untuk membeli buku atau mainan edukatif. (Karmenita Ridwan/LD/Photo: istockphoto.com)
← Previous Story Aksi Basic ala Cameron Diaz
Next Story → 5 Pilihan Diaper untuk Si Buah Hati