Parenting

5 Cara Tenangkan Anak dari Mimpi Buruk

By  | 

Terlalu lelah maupun habis menonton atau membaca cerita yang punya tokoh seram kerap membuat anak mengalami mimpi buruk. Bermimpi di malam hari seringkali terasa seperti kejadian nyata sehingga Si Kecil merasa ketakutan, bahkan hingga menangis. Nah agar ia kembali tidur dengan tenang, lakukan hal berikut.

  1. Nyalakan lampu. Mimpi buruk seringkali sangat mengerikan sehingga jika Si Kecil terbangun dalam kegelapan, ia malah semakin takut. Nyalakan lampu besar yang sangat terang sehingga rasa takutnya berkurang.
  2. Bangunkan dan ajak bicara. Apabila ia berteriak dan menangis kala tidur segera bangunkan dan ajak berbicara. Tanyakan apa yang terjadi dan jelaskan bahwa ia sedang bermimpi buruk.
  3. Peluk erat Si Kecil. Pelukan erat dari Anda dapat menenangkan Si Kecil. Sesaat setelah terbangun, berikan ia pelukan hangat agar segera merasa tenang dan nyaman.
  4. Berikan ‘teman’ baginya. Boneka favorit atau selimut kesayangan Si Kecil juga dapat segera membuatnya nyaman. Berikan kedua benda tersebut guna menghilangkan rasa takut dan panik akibat mimpi buruk yang dialaminya.
  5. Bacakan dongeng. Agar ia segera tertidur kembali bacakan dongeng cerita lucu ya Mams. Jangan pilih cerita yang ada karakter jahat atau mengerikan. Cari dongeng lucu yang membuat Si Kecil tersenyum dan segera tertidur kembali. (Karmenita Ridwan/LD/Photo: Istockphoto.com)

Shares