
Kabar mengejutkan sekaligus bahagia datang dari artis pemenang Oscar, Anne Hathaway. Ia dikabarkan tengah mengandung dan kehamilannya kini sudah memasuki trimester kedua! Berita ini datang dari E News, “Anne is in her second trimester and feeling great!” Istri Adam Shulman ini memang sudah lama menantikan kehadiran buah hati.
Wanita yang dikabarkan jarang terlihat usai mempromosikan film terakhirnya, The Intern ini , sempat diwawancara majalah Vogue dua tahun lalu, seputar keinginannya untuk memiliki anak. Anne ingin sekali menjadi seorang ibu dan memiliki anak. “Saya ingin sekali merasakan nikmatnya menjadi seorang ibu, dan mengurus anak-anak dengan penuh rasa cinta dan kasih sayang sepenuh hati. Saya tak pernah berhenti memikirkan hal ini dan benar-benar menginginkannya! Rasanya tak sabar menunggu kehadiran mereka.”
Well, congratulations to the happy couple on the exciting news! (Yosi Avianti/LD/Photo: Various, justjared.com, babyrazzi.com)
Memasuki bulan Ramadan, seringkali kita bingung mencari kegiatan seru bersama Si Kecil di rumah. Pasalnya saat Ramadan, Si...
Menyambut bulan Ramadan, brand asal Dubai Babyshop meluncurkan koleksi “A Ramadan of Radiance” dari Babyshop dengan menghadirkan pakaian...
Pada tanggal 19 – 23 February 2025 lalu, acara Centre Point Education berlangsung di Main Atrium Mall Centre...
Gerakan tutup mulut (GTM) pada anak seringkali membuat orang tua khawatir. GTM merupakan sikap yang ditunjukkan Si Kecil...
Bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri jadi momen yang sangat dinantikan oleh setiap umat muslim. Tentunya kedua...