Beauty & Style
Tip Memilih Baju Sesuai Warna Kulit
Tampil serasi setiap saat, harus dong, Mams. Anda yang selalu mengedepankan fashion dalam keseharian, tentu setuju bahwa memilih baju tidak hanya menyesuaikan dengan bentuk tubuh semata. Banyak hal yang harus diperhatikan dalam berpakaian seperti postur tubuh, selera, dan tak ketinggalan adalah warna kulit. Banyak wanita berasumsi, dirinya cocok memakai model pakaian tertentu, namun sebenarnya kurang sesuai dengan warna kulitnya. Disadari atau tidak, hal itu cukup mengganggu apalagi jika Anda wanita bekerja yang aktif. Lalu, bagaimana agar tak ‘saltum’ alias salah kostum dengan memakai pakaian yang tak cocok dengan warna kulit? Ikuti beberapa tip dari Smart Mama.
Si Kulit Hitam
Banyak wanita yang merasa kurang percaya diri dengan kulit yang berwarna gelap. Sehingga tidak jarang mereka mencoba berbagai cara agar kulit terlihat lebih putih dan cerah. Namun faktanya memiliki kulit berwarna gelap bukan merupakan hal buruk. Jika Anda dapat memadupadankan warna yang sesuai dengan warna kulit, justru akan membuat kulit gelap Mamas terlihat lebih seksi dan menakjubkan. Baiknya memilih warna yang justru kontras dengan warna kulit Anda. Warna terbaik yang cocok untuk Si Hitam Manis adalah putih, pink, khaki, abu-abu, serta baby blue. Dan sebaiknya hindari warna seperti cokelat gelap, hitam, magenta, dan turquoise.
Si Kulit Sawo Matang
Kulit sawo matang terkesan eksotis khas wanita Indonesia. Anda yang berkulit sawo matang, beranilah tampil dengan baju berwarna ungu toska, dan marun. Warna tersebut akan membuat Anda terkesan ‘mewah’ saat dikenakan. Warna lain yang harus Anda coba adalah baju warna pink, burgundy, dan navy. Hindari pakaian yang berwarna merah dan cokelat tua. Dan jika Anda ingin menggunakan warna gelap, padukan dengan warna-warna terang agar terlihat lebih kontras. Warna yang perlu dihindari adalah merah, cokelat gelap, hijau lumut, biru tua, dan merah bata karena warna-warna ini akan membuat kulit terlihat lebih kusam.
Si Kulit Putih
Untuk Anda yang berwarna kulit cenderung putih sangat mudah untuk memilih banyak warna baju dibanding dengan mereka berkulit gelap dan cokelat. Anda yang memiliki warna kulit putih cocok untuk mengenakam hampir semua warna baju, namun hanya beberapa warna baju oranye dan kuning akan membuat Anda terlihat lebih pucat.
Si Kulit Kuning Langsat
Baju berwarna tropis sangat disarankan bagi Anda yang berkulit kuning langsat. Warna tropis tersebut antara lain adalah jingga, hijau, merah, kuning, dan biru. Anda akan tampil semakin menarik dan terlihat fresh. (Yosi Avianti/LD/Photo : Istockphoto.com)