Mams, wanita hamil memang rentan mengalami nyeri otot serta mudah merasa pegal, apalagi jika pekerjaan menuntut Anda selalu di depan komputer. Tidak ada salahnya jika di sela kesibukan bekerja, Anda melakukan 4 gerakan stretching rekomendasi Smart Mama berikut.
Neck Rolls
Duduk relaks di meja kerja Anda. Kemudian arahkan dagu ke bawah, kemudian putar leher Anda secara perlahan ke segala arah. Lakukan gerakan 3-5 kali agar area bahu serta leher Anda lebih relaks.
Eagle Arms
Lemaskan otot lengan Anda dengan gerakan ini. Duduk tegak, lalu angkat lengan Anda sejajar dengan bahu, kemudian salah satu siku tangan Anda bertumpu di tangan lain, dengan posisi silang. Lakukan gerakan untuk arah sebaliknya dan ulangi sebanyak 3-5 kali.
Seated backbend
Posisi tubuh duduk tegak, satukan seluruh jemari Anda. Angkat kedua tangan ke atas dengan posisi tegak lurus, kemudian tarik punggung Anda ke arah belakang. Lakukan gerakan 3-5 kali guna melenturkan otot punggung dan pinggang.
Wrist Stretch Stand up
Berdirilah sejenak di hadapan meja kerja, lalu letakkan pergelangan tangan di atas meja dengan meletakkan jari-jari di ujung meja. Posisi tangan tegak lurus dan bertumpu kepada pergelangan tangan. Tundukkan kepala ke arah meja, dan bertahan pada posisi tersebut semampu Anda. Gerakan ini mampu meregangkan otot pergelangan tangan. (Karmenita Ridwan/LD/Photo: istockphoto.com)
Hernia inguinal pada anak umumnya disebabkan oleh kelainan bawaan. Kondisi ini umum terjadi pada anak-anak, terutama bayi laki-laki....
Hipertensi saat hamil merupakan salah satu keluhan calon mama yang perlu diwaspadai, karena tak hanya membahayakan sang mama,...
Reiwa, merek electronic home appliances pendatang baru di pasar Indonesia, menghadirkan solusi inspiratif untuk gaya hidup yang lebih...
Sebagai orangtua, memastikan Si Kecil mendapatkan pendidikan terbaik adalah salah satu prioritas utama. Memahami aspirasi ini, Sekolah Murid...
Kalbe Nutritionals melalui Morinaga Soya mempersembahkan gerakan “1000 Cerita Bunda untuk Anak Juara”, sebuah inisiatif yang mengajak para...