
Mamas, saat akan melakukan perjalanan, tak ada salahnya Anda meminta Si Kecil untuk packing atau mengemasi keperluannya sendiri. Hal ini dapat melatih Si Balita untuk mandiri sekaligus menambah pengetahuan. Yuk simak tipnya.
. Berikan ia koper sendiri. Agar ia bersemangat, gunakan satu koper untuk dirinya sendiri. Dengan begitu ia juga akan bertanggung jawab dengan barang bawaannya sendiri. Sebaiknya koper Si Kecil juga bergambar karakter favoritnya atau berbentuk lucu agar ia semakin antusias melakukan packing.
. Buatkan daftar barang bawaannya. Siapkan list keperluan Si Kecil, kemudian minta ia mencari barang-barang tersebut agar tidak ada yang tertinggal.
. Ajak packing berbarengan dengan Anda. Saat ia packing, Anda juga packing barang-barang kebutuhan Anda ya Mams. Selain lebih bersemangat, Si Kecil juga akan meniru cara packing Anda. Seru kan? (Karmenita Ridwan/LD/Photo: Istockphoto.com)
Mengajak Si Kecil bepergian jauh tentunya membutuhkan banyak persiapan, apalagi bila Si Kecil kerap mengalami mabuk perjalanan. Mabuk...
Sebelumnya dikenal sebagai Algorithmics, Algonova kini menghadirkan pengalaman belajar yang lebih luas, tidak hanya berfokus pada coding, tetapi...
Mams, vitamin C adalah salah satu bahan aktif terbaik dalam perawatan wajah karena memiliki kandungan antioksidan yang tinggi....
Ramadan adalah momen spesial untuk mempererat hubungan dalam keluarga, di mana kebiasaan sahur menjadi salah satu waktu berharga...
Penyakit Ginjal Kronik (PGK) tercatat sebagai penyebab 4,6% kematian global pada tahun 2017, angka ini diprediksi akan terus...