Parenting
Mandy Moore Kursus Kilat Mengganti Popok di Lokasi Syuting
Penyanyi dan juga aktris Mandy Moore baru saja menyambut kelahiran anak lelakinya pada bulan Februari lalu. Sebelum menjadi seorang mama, Mandy Moore mengaku bahwa ia tak tahu banyak tentang bagaimana merawat bayi. Mama dari August Harrison (Gus) ini bahkan tidak mengerti bagaimana caranya mengganti popok, hingga aktor Milo Ventimiglia, ‘suami’ Mandy di film ‘This is Us’ pun mengajarinya.
“Karena begitu banyak film yang saya perankan berinteraksi dengan anak-anak dari usia tertentu – apakah mereka berusia 8 tahun atau 12 tahun atau remaja atau dewasa – saya merasa akan memiliki lebih banyak pengalaman tentang parenting ketika harus menghadapi Gus di usia itu, namun sebagai bayi, saya tak tahu banyak,” kata istri dari Taylor Goldsmith ini.
“Ada pengalaman lucu, saya ingat sangat awal, pasti pada musim pertama This is Us, dimana saya dan Milo syuting adegan di mana kami mengganti popok bayi kembar tiga, dan itu sangat kacau” kenang Moore, “dan Milo harus menunjukkan kepada saya cara membedong dan cara mengganti popok. Aku tidak tahu apa-apa!”
“Kasihan Gus, mama dan papanya benar-benar memulai semua dari awal bersamanya,” ujar aktris pengisi suara Tangled.
“Jelas, menjadi orang tua sangat melatih kesabaran termasuk dimana kita harus selalu hadir untuknya. Saya hanya tertawa sendiri sekarang dan berpikir, ‘Oh, saya tahu apa artinya menjadi seorang mama sekarang,’ meskipun saya baru memiliki pengalaman lima bulan.”
Mandy mengatakan menjadi mama telah ‘mewarnai’ dunianya dan berharap bisa selalu kembali merasakan perasaan dan pengalaman yang baru ia rasakan ini. “Saya merasa ini akan mengubah hidup saya,” ungkapnya.
Milo, lawan mainnya di film This is Us mengatakan kepada PEOPLE bahwa “Mandy benar-benar yang terbaik. Sangat menyenangkan mengetahui bahwa dia dan Taylor akan menjadi orang tua. Mereka adalah tipe orang yang Anda inginkan untuk menjadi orangtua. Mereka orang-orang baik, orang-orang yang solid. Saya pikir mereka akan memiliki anak yang baik.”
Melihat pengalaman Mandy, ternyata kita bisa belajar dari mana pun ya, Mamas? Dari para ahli, buku, internet, hingga lawan main di lokasi syuting! (Tammy Febriani/KR/Photo: Instagram Mandy Moore)