Mind
Tren Nama Bayi di Tahun 2020
Memilih nama bayi memang dilematis ya, Mams. Mau bertahan dengan nama klasik atau mengikuti tren ya? Cukup satu kata atau perlu dua sampai tiga? Belum lagi masukkan dari keluarga yang terkadang membuat mamas to be bimbang. Menurut beberapa sumber, 4 klasifikasi nama berikut sedang tren di tahun 2020, termasuk nama-nama yang terinspirasi dari pandemi yang tengah kita alami ini.
1.Empat Huruf
Dilansir dari goodhousekeeping.com, nama 4 huruf kini sedang digemari oleh para mama karena lebih singkat. Contohnya, Luna yang berarti bulan atau Mila yang memiliki arti the people’s love juga bisa dijadikan pilihan. Nama lain yang juga bisa jadi inspirasi adalah Lana, Lula dan Ayla. Sementara untuk bayi laki-laki, nama asal Timur Tengah, Zayn sedang digemari. Nama-nama seperti Luis, Juan, Rafa atau Trey juga bisa dijadikan pilihan.
2.Nama Kerajaan
Menyusul kelahiran putra Pangeran Harry dan Meghan Markle tahun 2019 lalu, inspirasi nama dari keluarga kerajaan masih populer di tahun 2020 ini. Tentu saja, Archie menjadi nama yang terpopuler, namun nama-nama seperti Andrew, Charlotte, Zara atau Louis juga banyak peminat. Di Indonesia sendiri, nama-nama yang terinspirasi dari kerajaan kembali populer. Contohnya, Sultan, Rajendra, Airlangga, atau Arjuna. Sementara untuk bayi perempuan, Maharani, Gayatri, Nareswari atau Cempaka bisa jadi pilihan.
3.Pop Culture
Nama-nama yang terinspirasi dari karakter dalam film, serial TV atau nama selebriti masih populer. Biasanya semakin unik, semakin disukai, seperti karakter dalam Star Wars, Cassian atau Leia. Nama Ariana atau Billie juga diprediksi banyak peminat seiring dengan naiknya popularitas penyanyi Ariana Grande dan Billie Eilish. Di Indonesia sendiri, karakter film yang booming seperti Dilan dan Milea juga bisa jadi inspirasi. Atau nama-nama dalam film Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini, Angkasa, Aurora, juga Awan cukup unik dan meaningful.
4.Pandemi Covid-19
Masa pandemi yang tengah kita alami sekarang ini juga ikut menjadi tren inspirasi nama di tahun 2020. Kabarnya, nama Corona yang memiliki arti mahkota tersebut tengah populer. selain itu, nama-nama yang mengandung arti kekuatan dan harapan juga menjadi tren di tahun ini. Contohnya Hope, Faith, Hero, atau Felicity yang memiliki arti happiness at home. Nama-nama seperti Farel, Satria, Ryuga, atau Tristan juga memiliki makna kuat dan tangguh. Sementara itu untuk bayi perempuan, Althea, Audra, Briana, dan Lenna memiliki makna yang sama. (Karmenita Ridwan/Photo: Istockphoto.com, Various)