Style
All in One Place: Rekomendasi Pilihan Mainan Sesuai Usia
Ada baiknya mamas mulai memperhatikan kembali poin – poin penting yang perlu diperhatikan sebelum memilih mainan untuk Si Kecil. Berikut panduan untuk memilih mainan sesuai usia mereka agar dapat mengoptimalisasikan tumbuh kembangnya.
Bagi si 1 tahun
Mainan yang cocok diberikan untuk rentang usia ini adalah yang dapat dimanfaatkan sebagai sarana eksplorasi guna mengaktifkan panca indera. Misalnya teether, mainan berbunyi atau berwarna.
Bagi usia 1 – 3 tahun
Pada periode ini, anak – anak akan berusaha mengetahui cara kerja berbagai hal yang ditemuinya. Mainan yang tepat akan sangat baik untuk merangsang daya pikir, motorik halus, dan memperkuat otot. Misalnya balok, atau puzzle raksasa.
Bagi usia 3 – 5 tahun
Dalam rentang usia ini, Ia akan mulai menggunakan mainan dan benda-benda di sekitarnya untuk tujuan tertentu dengan tingkat imajinasi tinggi. Mainan yang cocok diantaranya tenda, playdoh, atau permainan peran.
Usia 5 tahun keatas
Tantang kematangan kemampuan motoriknya melalui aktivitas bersepeda, bermain kartu atau bermain musik.
All in one place: Toys Kingdom!
Untuk mendapatkan beragam jenis mainan edukatif anak sesuai dengan usianya, mamas dapat mengajak Si Kecil mengunjungi Toys Kingdom, salah satu store mainan terlengkap & terbesar (43 toko yang tersebar di 18 kota di Indonesia) yang menyediakan lebih dari 20.000 jenis produk yang menjangkau hobi dan mainan anak yang terbagi dalam berbagai kategori, yaitu babies, girls, boys, education, family fun, dan outdoor.
Selain itu, di Toys Kingdom mamas dapat menemukan berbagai mainan eksklusif seperti Siku, Tobot, Kongsuni, Hape, BKids, hingga Playmobil.
Bergabung dengan SMILE Club Member & Dapatkan Keuntungannya
Selain mendapatkan potongan diskon khusus, member SMILE Member Club akan mendapatkan keuntungan untuk membayar dengan menggunakan poin, redeem poin, free shipping, hingga birthday gift! Segera daftarkan diri Anda dengan terlebih dulu berbelanja online di Toys Kingdom. (Nathalie Indry/KR/Photo: Istockphoto.com, Toys Kingdom)