Education
5 Buku Anak untuk Usia Preschool
Hi Mams! Anda pasti setuju bahwa buku yang baik akan membawa anak – anak mempelajari banyak hal baru dalam kehidupan. Berikut rekomendasi #SmartMamaReadingList untuk Si usia preschool.
Seri Never Ending Book – Arleen A./ Gramedia Pustaka Utama
Ada 4 buku dalam 1 seri yang menarik untuk dibacakan kepada Si Kecil, karena formatnya yang – never ending – dapat dibaca dari depan dan belakang buku dengan dua sub judul buku yang saling berkaitan. Salah satunya berjudul “Look at the Rainbow!”, dimana anak – anak akan belajar mengenal warna – warna dasar dari cerita petualangan anak di luar ruang. Mamas dapat membacakan 3 buku lain dalam seri ini, diantaranya “Whats Upstairs?” (Mengenal angka & kegiatan berhitung), “Good Morning” (Mengenal waktu), dan “At the Farm” (Mengenal jenis – jenis binatang). Menggunakan dua bahasa, Indonesia & Inggris.
The Sea – Tony Wolf/ Gramedia Pustaka Utama
Menarik, karena disajikan dalam format lift the flaps sehingga menarik perhatian Si Kecil untuk mempelajari banyak hal di dalamnya tentang biota laut. Mamas bisa mendampinginya saat membaca bersama. Selain “At the Sea”, seri buku ini mencakup “The City”, “The Woodland”, dan “The Farm”, sehingga mengajak anak – anak mengenal beragam jenis hewan, tumbuhan, serta karakteristik kota.
Seri Buku Lala – Elina Ayu/ Bentang Pustaka
Ada 7 judul buku yang bisa Mamas bacakan bersama Si Kecil, mulai dari “Lala Senang Sekolah”, “Lala Suka Membantu Teman”, “Lala Suka Berbagi”, “Lala Germain Gadget“, “Lala Mendengarkan Nasihat”, “Lala Membuang Sampah”, hingga “Lala Merapikan Mainan”. Cerita sederhana dari keseharian yang dapat menjadi contoh teladan bagi anak – anak untuk mengenal konsep disiplin dan bertanggung jawab. Dikemas dalam boardbook yang tidak mudah sobek & full color!
Excuse Me! A Little Book of Manners – Karen Katz/ Grosset & Dunlap
Sama seperti halnya mengucapkan maaf dan terima kasih, melalui buku ini Si Kecil akan diajarkan untuk mengucapkan permisi sekaligus meminta maaf. Diwakili oleh tokoh anak – anak yang lucu, ada banyak sekali hal yang bisa dipelajari dalam proses membaca bersama. Dalam contoh kasus yang sering dialami oleh anak – anak, misalnya tidak sengaja merusak mainan Sang Adik, bagaimana caranya meminta maaf?
Hop! – Devi Raissa/ Rabbithole
Buku ini bercerita tentang pertumbuhan makhluk hidup sekaligus manusia, mengenalkan pada anak bahwa ada fase yang dinamakan tumbuh kembang. Didalam buku ini ada 3 hewan yang dimasukkan sebagai tokoh cerita yaitu ikan, kupu-kupu serta monyet. Dengan fitur putar, tarik, dan geser dalam sebuah boardbook, memungkinkan proses membaca dengan Si Kecil jadi jauh lebih menyenangkan. Selalu menarik ya, Mams, membacakan buku dengan bahasa Indonesia yang baik dan benar sehingga anak – anak dapat lebih menghargai bahasa ibunya melalui buku yang menarik. Selamat membaca! (Nathalie Indry/KR/Photo: Istockphoto.com, Various)