Health

Trik Kurangi Gula dari Makanan dan Camilan Si Kecil

By  | 

Si Kecil makan apa saja yang diberikan oleh orangtua, terlepas itu sehat atau tidak. Tapi jika Anda ingin Si Kecil tumbuh dan makan makanan sehat, yuk mulai dari sekarang biasakan gaya hidup sehat  sejak ia masih kecil. Salah satunya adalah mengurangi gula pada makanan anak.

Menurut sebuah penelitian yang dilakukan Public Health England, anak usia 4-8 tahun sebaiknya tidak boleh mengonsumsi gula lebih dari 130 kalori atau sekitar 3 sendok teh per hari. Anak usia sekolah dasar tidak boleh lebih dari 170 kalori atau setara 4 sendok teh.

  • Ganti dengan buah. Jika Si Kecil mau makan manis, buatkan ia salad buah. Salad buah bisa Anda buat dengan buah pisang, semangka, melon, atau mangga. Atau, buatkan jus. Rasa manisnya lebih alami tanpa tambahan gula.
  • Ganti dengan madu. Kurangi gula pasir dan ganti dengan madu. Jika membuatkan susu atau teh, jangan menambahkan gula terlalu banyak. Bisa tuangkan gula pasir sedikit, separuhnya tambahkan madu.
  • Hindari makanan yang manis-manis. Kurangi cokelat, permen, es krim atau susu kemasan. Buat anak ngemil yang tidak terlalu manis seperti biskuit, kacang-kacangan atau pop corn.
  • Sarapan sehat. Buatkan sarapan yang tidak berbasis gula seperti pancake atau roti tawar selai. Buatkan sarapan nasi dan telur dadar atau bubur ayam.
    Jika Si Kecil sarapan sehat dan kenyang, ia akan mengurangi minta makanan-makanan manis atau ngemil. Yuk biasakan makan sehat untuk anak dari sekarang! (Yosi Avianti/Photo : Istockphoto.com)

Shares