Beauty & Style
Merawat Kecantikan dengan Rutin Melakukan Facial
Sebagai wanita, tentunya merawat dan menjaga kebersihan wajah dan tubuh sangatlah penting. Untuk merawat wajah, mungkin Mamas sudah secara teratur membersihkan wajah dari make up dan debu yang menempel dengan menggunakan pembersih wajah. Namun, sebenarnya membersihkan wajah saja tak cukup lho, Mams! Karena pembersih wajah tidak bisa menjangkau kotoran-kotoran kecil disela pori-pori. Berbeda dengan facial yang dapat membersihkan wajah lebih maksimal.
Langkah-langkah Facial
Dalam facial ada 4 langkah yang akan dilalui, yaitu:
- Pengenalan jenis kulit. Kosmetik yang digunakan untuk facial berbeda-beda sesuai jenis kulit, apakah termasuk kulit kering, normal, atau bahkan berminyak. Hal ini untuk menghindari kerusakan pada wajah karena kosmetik yang tidak cocok.
- Pembersihan kulit secara menyeluruh. Pertama-tama yang dilakukan adalah cleansing untuk membuka pori-pori, kemudian kotoran, racun, sel kulit mati akan diangkat secara menyeluruh. Agar wajah anda bersih menyeluruh dan terhindar dari masalah kulit jerawat serta komedo.
- Massage. Selain dibersihkan, biasanya diselingi dengan pijatan-pijatan yang bertujuan untuk melancarkan sirkulasi darah serta melancarkan aliran kelenjar getah bening. Setelahnya, wajah akan terasa lebih kencang dan tampak lebih muda. Otot wajahpun lebih relaks dan sejuk walaupun cuaca sedang panas. Aroma dari kosmetik juga dapat membuat anda santai dan rileks lho, Mams!
- Relaksasi. Facial juga dapat membuat otot-otot wajah anda yang tegang menjadi lebih relaks. Wajah pun akan terasa sejuk meskipun dalam suasana panas. Untuk memanjakan diri anda, Smart Mama menyarankan Mamas memilih facial oksigen maupun emas. Karena memiliki fungsi berbeda sesuai kebutuhan kulit anda.
Di Nurtura Aesthetic & Wellness, Mamas bisa melakukan perawatan facial menggunakan bahan-bahan alami yang tidak merusak jaringan kulit. Disini tersedia 4 jenis facial yang disesuaikan dengan kondisi kulit, yaitu :
- Balancing,
- Calming untuk kulit sensitif, kulit yang sedang iritasi,
- Age reversal aging, kulit kering, wrinkle,
- Active Sebum berjerawat, komedo, berminyak (tidak disarankan untuk ibu hamil karena menggunakan cairan dengan formulasi khusus untuk melunakkan komedo dan mengurangi produksi minyak), bisa buat ibu hamil dan menyusui (kecuali Active Sebum).
Yang membedakan facial di Nurtura Aesthetic & Wellness dengan facial pada klinik lainnya:
- Nurtura mengunakan produk dari bahan- bahan alami seperti proprietary blends of essential oils, plant-based extracts, vitamins, minerals, algaes and clays.
- Produk yang di gunakan mengusung keseimbangan energi vital yang merupakan percampuran dari Five Element Theory of Traditional Chinese Medicine and Ayurvedic principles.
- Proses pemijatan pada titik titik akupuntur (accupressure) memberikan efek relaksasi
- Rangkaian treatment facial ditutup oleh pengaplikasian masker untuk mengetahui ketidakseimbangan energi pada organ tubuh
Tak hanya facial treatment saja, di Nurtura Aesthetic and Wellness Mamas juga bisa melakukan perawatan kecantikan lainnya, seperti:
- Slimming. Salah satu perawatannya adalah injeksi pelangsingan untuk semua area yang memiliki lemak seperti, paha, perut, muka, double chin, dan lainnya.
- Laser. Treatment ini berguna untuk menghilangkan noda-noda hitam seperti freckles, mengencangkan wajah, peremajaan kulit, menghilangkan jerawat, mengangkat sel kulit mati, dan masih banyak lagi.
- Dental. Perawatan gigi seperti veneer, teeth whitening, ortho, dan basic dental treatment juga tersedia disini.
Untuk informasi lebih lanjut, Mamas mengunjungi website Nurtura Aesthetic & Wellness ini di www.nurtura.id atau Instagram: @nurtura.id. Mamas juga bisa langsung mengunjungi Nurtura Aesthetic & Wellness di:
Al-Jazeerah Signature, Lantai 3
Jalan Johar no. 8 Menteng, Jakarta, DKI Jakarta 10340
Telepon: (021) 31907599
Bagaimana dengan perawatan wajah yang biasa Mamas lakukan untuk menjaga wajah tetap terawat dan sehat? Sharing di kolom comment ya, Mams! 3 orang Mamas yang beruntung akan mendapatkan free facial treatment di Nurtura Aesthetic & Wellness! (Tammy Febriani/YA/Photo: Dok. Nurtura Aesthetic & Wellness)