
Dalam rangka menyambut Ramadhan, Alleira Batik mempersembahkan koleksi terbarunya dengan menangkat tema “Anavarna” pada 18 Mei 2017 bertempat di Lamoda Café, Plaza Indonesia, Jakarta.
Selalu berinovasi dalam setiap koleksinya, kali ini Alleira Batik mengangkat “Tenun Sumba” khas Provinsi Nusa Tenggara Timur sebagai motif yang dipakai. Pembuatan tenun dengan proses membatik menjadi salah satu ciri khusus serta bukti komitmen Alleira untuk selalu memberikan yang terbaik bagi para pecinta batik disetiap momennya.
Sesuai dengan temanya, Anavarna dikaitkan dengan rupa yang cantik, diharapkan dapat merefleksikan kemurnian dan kemenangan di hari yang suci. Momen religious yang melambangkan kebahagiaan menginspirasi koleksi kali ini untuk dibuat dalam bentuk yang dinamis dan elegan.
Karenanya pada koleksi anak-anak, warna yang digunakan didominasi oleh warna warna lembut serta monokrom yang dipadukan dengan warna terang, seperti hitam, putih, biru, merah bata serta oranye. Cantik, bukan? (Yosi Avianti/Photo : Dok.Alleira)
Mengajak Si Kecil bepergian jauh tentunya membutuhkan banyak persiapan, apalagi bila Si Kecil kerap mengalami mabuk perjalanan. Mabuk...
Sebelumnya dikenal sebagai Algorithmics, Algonova kini menghadirkan pengalaman belajar yang lebih luas, tidak hanya berfokus pada coding, tetapi...
Mams, vitamin C adalah salah satu bahan aktif terbaik dalam perawatan wajah karena memiliki kandungan antioksidan yang tinggi....
Ramadan adalah momen spesial untuk mempererat hubungan dalam keluarga, di mana kebiasaan sahur menjadi salah satu waktu berharga...
Penyakit Ginjal Kronik (PGK) tercatat sebagai penyebab 4,6% kematian global pada tahun 2017, angka ini diprediksi akan terus...