Health

5 Makanan Lezat ini Dapat Menurunkan Berat Badan

By  | 

Adakah makanan lezat yang sekaligus dapat membantu menurunkan berat badan? Jawabannya, ada. Nah, untuk Anda mamas yang bermasalah dengan penambahan berat badan (terus menerus) terutama karena keinginan makan yang semakin tinggi setelah proses melahirkan usai, ada baiknya mengganti menu sehari – hari dengan daftar makanan yang mengandung serat dan protein sehat berikut:

1. Baked potato
Di samping mengandung karbohidrat, kentang juga kaya akan serat, vitamin dan berbagai nutrisi lain yang dibutuhkan oleh tubuh. Karena kandungan seratnya yang tinggi, kentang yang dipanggang atau direbus akan membuat Anda merasa kenyang lebih lama selama lebih dari 2 jam. Kandungan kalori yang terdapat didalamnya tidak lebih dari 160 kalori sehingga tidak akan mengganggu program diet yang sedang dijalankan.

2. Greek yogurt
Penelitian yang dilakukan oleh Harvard terhadap 120.000 orang selama lebih dari 20 tahun menemukan fakta bahwa yogurt, terutama jenis greek merupakan jenis makanan yang dapat membantu menurunkan berat badan karena beberapa alasan, diantaranya adalah kandungan double protein yang tinggi dan kadar gula yang rendah dari yogurt biasa akan memberikan efek rasa kenyang yang lebih lama sekaligus menjaga gula darah tetap stabil. Tambahkan madu alami atau potongan buah segar untuk paduan rasa yang lebih nikmat!

Popcorn
3. Popcorn
Tentu saja bukan popcorn dengan toping gula atau karamel ya, Mams. Kandungan kalori yang terdapat di dalam 3 cup popcorn adalah 90 kalori, membuatnya cocok menjadi menu snacking yang sehat untuk menemani aktivitas sehari – hari.

4. Smoothies
Sebuah studi yang dikemukakan oleh Penn State University mengungkapkan bahwa campuran minuman dengan buah akan membantu memberikan efek kenyang yang lebih lama. Smoothies can help! Pastikan saja resep minuman yang Anda buat ini tidak mengandung banyak gula sehingga akan memberikan nutrisi yang maksimal bagi tubuh, ya. Pilih jenis buah yang lebih banyak mengandung air seperti stroberi dan semangka.

Kidney bean soup
5. Sup kacang
Menu yang satu ini dikatakan hanya mengandung 150 kalori dalam satu mangkuk penyajiannya. Kacang – kacangan sendiri kaya akan karbohidrat kompleks dan protein yang membutuhkan waktu lebih lama untuk dicerna sehingga memberikan efek kenyang pada perut. Tetap konsumsi makanan sehat yang lezat, bisa kok, Mams! (Nathalie Indry/KR/Photo: Istockphoto.com)

Shares