Health

10 Manfaat Buah dan Sayur Untuk Kulit Si Kecil

By  | 

Menjaga kulit Si Kecil agar tetap sehat bisa melalui berbagai cara, salah satunya adalah mengonsumsi bahan makanan yang menyehatkan kulit. Terdapat berbagai jenis makanan yang diketahui sangat baik pengaruhnya bagi kulit, termasuk kacang-kacangan, buah-buahan dan sayuran hijau.

Buah-buahan adalah sumber alami yang kaya akan antioksidan, vitamin, serat, dan mineral untuk menjaga kulit anda tetap mulus, dan juga sehat. Sayuran berdaun hijau merupakan sumber yang baik bagi antioksidan, vitamin C, E, dan beta-karoten, yang mempunyai sifat meningkatkan kekebalan tubuh. Berikut, 10 buah dan sayur untuk menjaga kesehatan kulit Si Kecil.

1. Melon. Buah ini meningkatkan antioksidan  sehingga akan meningkatkan kemampuan tubuh menyerap radikal bebas yang pada gilirannya dapat mengurangi masalah kulit sehingga Si Kecil memiliki kulit sehat.

2. Tomat. Ini adalah makanan yang kaya antioksidan dan memiliki kemampuan yang sama seperti melon dalam mempercantik kulit.

3. Buah beri. Stroberi, blueberry, blackberry dan semua jenis berry sangat kaya akan antioksidan. Makan berri secara langsung atau dicampur dengan makanan lain, dapat meningkatkan kesehatan kulit sepanjang hari. Buah jenis berry mengandung kolagen yang membuat kulit kenyal, halus, dan kencang.

4. Anggur. Buah jenis ini benar-benar kaya akan vitamin C, yang sangat bagus untuk mengatasi masalah kulit.

5. Jeruk. Sama seperti anggur, jeruk sangat bagus untuk kulit karena kaya akan kandungan vitamin C.

6. Semangka. Ini adalah salah satu buah yang mengandung banyak nutrisi yang baik untuk kulit. Daging buahnya kaya akan vitamin A, B, dan C, sedangkan bijinya mengandung selenium, lemak baik, zinc, dan vitamin E. Semua hal ini ampuh memerangi kerusakan radikal bebas.

7. Alpukat. Tak semua lemak buruk untuk tubuh. Lemak yang ada di alpukat justru adalah lemak yang membantu menetralisir lemak buruk. Alpukat adalah sumber vitamin E, yang berguna untuk menjagan kesehatan kulit.

8. Brokoli. Brokoli sepertinya merupakan sayuran wajib untuk memelihara kesehatan, begitu juga dengan kesehatan kulit. Salah satu alasannya adalah kandungan vitamin A, yang bagus untuk meningkatkan pergantian sel-sel di kulit. Ini berarti bahwa ketika mengonsumsibrokoli, kulit  akan diperbarui lebih cepat sehingga kulit terlihat segar.

9. Bayam. Sayuran ini  juga kaya akan kandungan vitamin A, sama dengan brokoli, sehingga baik untuk kesehatan kulit Si Kecil.

10. Wortel. Jika ingin mendapatkan vitamin A tetapi Si Kecil tidak menyukai sayuran berdaun hijau, konsumsi saja  ke wortel untuk memperbaiki kulit yang kusam. (Yosi Avianti/Photo : Istockphoto.com)

Shares