Sex

5 Cara Meningkatkan Kualitas Sperma

By  | 

Hi Mams! jika sampai saat ini Anda & pasangan masih belum dikaruniai momongan, salah satu usaha yang bisa dilakukan  selain bercinta dengan posisi tertentu (Baca: 5 Posisi Seks Terbaik Agar Cepat Hamil) adalah melakukan pemeriksaan sperma. Seperti yang diungkapkan oleh Dr. Boy Abidin, SpOG, tertundanya kemungkinan Anda dan pasangan memiliki momongan tidak hanya disebabkan oleh faktor kesehatan rahim atau kelainan hormonal pada tubuh wanita, tetapi juga kualitas sperma. “Tidak jarang ada sperma yang lemah atau mandul. Jadi, jumlah sel yang banyak tidak menjadi penentu terjadinya pembuahan,” ungkapnya.

Sperma yang normal secara kasat mata berwarna abu – abu pucat, memiliki aroma yang khas dan tajam dengan volume sekitar 2-4 ml, akan menggumpal pada awalnya lalu mencair kemudian. Berikut adalah cara alami yang dapat Anda dan pasangan lakukan untuk meningkatkan kualitas sperma, sehingga dapat menciptakan peluang kehamilan yang lebih besar:

Enthusiastic anonymous lovemaking under white duvet
1. Foreplay panas & redakan stres
Ternyata, ada hubungan antara stres dengan kualitas sperma. Menurut para peneliti, pria yang sangat terangsang akan menghasilkan sel sperma yang lebih kental dan berkualitas tinggi. Untuk itu, usahakan meredakan stres dan menikmati sesi bercinta dengan rileks. Anda dan pasangan juga disarankan untuk memulai sesi foreplay sekurangnya 20 menit. (Baca: Foreplay ‘Panas” & Unik).

2. Hindari penggunaan pelumas
Gel atau bahan pelumas diyakini dapat mengurangi tingkat kelincahan sperma yang keluar dari Mr. P selama bercinta.

3. Konsumsi vitamin C
Kekurangan konsumsi vitamin C dari buah dan sayur dapat menyebabkan sperma menggumpal. Cukupi kebutuhan vitamin ini melalui berbagai jenis buah – buahan seperti jeruk, semangka atau brokoli untuk meningkatkan kualitas sperma pada pasangan.

4. Atur jadwal bercinta
Berikan waktu jeda selama 1 – 2 hari untuk memberikan kesempatan sperma mengeksplor produktivitas membran -membran selnya. Dengan kualitas yang lebih sehat, kelincahan sperma akan dapat ditingkatkan.

5. Hindari berendam di air panas
Air dengan suhu panas lebih dari 36 derajat celcius selain akan menurunkan produksi sperma, juga akan mengurangi kualitas dan kelincahannya. (Nathalie Indry/KR/Photo: Istockphoto.com)

Shares