Finance

KPR Online, Solusi Baru dalam Pembiayaan Properti

By  | 

Mams, Anda pasti sudah tidak asing dengan yang namanya Kredit Pemilikan Rumah (KPR). Namun, pernahkah Anda mendengar tentang KPR Take Over dan Kredit Multiguna?

KPR Take Over merupakan salah satu layanan bank yang dapat membantu menurunkan cicilan rumah. Sedangkan Kredit Multiguna adalah salah satu layanan bank yang dapat membantu Anda mendapatkan uang secara cepat dan mudah.

Dan semua layanan tersebut adalah solusi yang bisa Anda temui di unit bisnis terbaru UrbanIndo.comUrbanIndo.com merupakan situs jual beli properti di Indonesia yang menjadi sebuah media bagi masyarakat umum ataupun agen untuk memasarkan properti. Tak hanya itu, UrbanIndo.com juga merupakan wadah bagi masyarakat yang ingin mencari rumah atau kebutuhan properti lainnya (apartemen, tanah, komersil, kos-kosan, dll). Dan tujuan dibentuknya kedua unit bisnis baru tadi adalah untuk membantu masyarakat mendapatkan solusi tepat dalam mengatasi masalah pembiayaan properti yang seringkali dialami oleh banyak masyarakat.

Terhitung sejak Senin, 5 Desember 2016, UrbanIndo.com meluncurkan salah satu unit bisnis baru, yaitu UrbanIndo Finance. UrbanIndo Finance hadir dan mengawali perannya di masyarakat dengan sebuah program, yaitu Layanan KPR Online UrbanIndo. Layanan KPR Online UrbanIndo ini hadir di tengah masyarakat untuk menyambut tahun 2017 mendatang. UrbanIndo Finance hadir untuk lebih jauh membatu masyarakat bukan hanya untuk mengambil keputusan tepat dalam bidang properti, namun memberikan solusi terkait masalah pembiayaan properti.

A young woman using her computer to search for home and real estate on the internet.

Di dalam program ini, terdapat 3 layanan baru yang masing-masing memiliki fungsi serta tujuan berbeda, yaitu:

1. KPR Take Over

Banyak di antara Anda yang merasa awalnya cicilan rumah tak seberapa, tapi semakin lama nominal terus berubah dan semakin mahal? Lama-lama cicilan membengkak dan terasa mencekik. Hal tersebut biasanya dikarenakan bank memberikan bunga fixed di tahun-tahun awal cicilan, sedangkan selanjutnya kita akan kesulitan dengan bunga floating yang melonjak tinggi.  UrbanIndo Finance menawarkan Anda untuk mencoba KPR Take Over, sebuah solusi yang dapat membantu menurunkan cicilan rumah Anda. Layanan ini adalah sebuah layanan untuk memindahkan KPR Anda ke bank lain yang sesuai pilihan. Mengapa KPR Take Over bisa membantu Anda? Apabila mengambil pinjaman KPR di bank baru, maka bunga per bulan yang biasa Anda bayar akan disesuaikan mengikuti kalkulasi bunga di bank yang baru. Selain itu, bunga yang akan didapatkan bisa lebih rendah, sehingga Anda bisa membayarkan cicilan per bulan dengan nilai yang lebih rendah. Anda bisa kembali mendapatkan bunga tetap (fixed) di bank baru, meskipun di bank lama Anda sempat terkena bunga mengambang (floating). Jangka waktu pembayaran (tenor) juga bisa ditambah atau diperpanjang, sehingga memengaruhi nominal cicilan per bulan menjadi lebih rendah.

2. Kredit Multiguna

Kredit Multiguna adalah salah satu produk bank yang memberikan pinjaman kepada siapa saja dengan adanya sebuah jaminan. Jaminan ini bentuknya beragam, namun umumnya menggunakan sertifikat rumah. Besaran pinjaman yang Anda dapatkan pun nantinya disesuaikan dengan harga barang yang dijaminkan. Dengan kata lain, semakin besar nilai jaminan, maka akan semakin besar pinjaman yang bisa Anda dapatkan.

Kredit Multiguna dapat Anda manfaatkan untuk merenovasi rumah, namun tidak terbatas untuk hal itu saja. Kredit multiguna juga dapat digunakan untuk pembiayaan lain, seperti membayar utang, modal usaha, biaya pendidikan, pernikahan, pengobatan, dan sebagainya.

3. KPR Baru

Anda pasti sudah tidak asing dengan layanan Kredit Pemilikan Rumah (KPR). Sebelum membahas lebih jauh, perlu Anda ketahui bahwa ada tiga jenis KPR yang ada di Indonesia, yaitu:

  • KPR Konvensional. KPR konvensional pasti akan Anda temukan di setiap bank yang memberikan layanan KPR. Layanan ini juga banyak digunakan, namun Anda harus cermat membandingkan bunga antar bank. Perlu diketahui bahwa KPR konvensional menerapkan suku bunga mengambang (floating).
  • KPR Syariah. Khusus layanan yang satu ini hanya akan Anda temukan di bank syariah. KPR Syariah terdiri dari beberapa jenis, salah satunya menggunakan suku bunga tetap (fixed), sehingga cicilan setiap bulan akan selalu sama sepanjang masa kredit.
  • KPR Bersubsidi. Seperti yang kita tahu, KPR bersubsidi merupakan program kerja sama antara bank dengan pemerintah. KPR ini memiliki beberapa keringanan, seperti uang muka, bunga kredit, dan waktu pelunasan yang lebih panjang.

Dengan menggunakan KPR, maka Anda akan memiliki keuntungan-keuntungan, seperti rumah yang masih Anda cicil tersebut sudah siap huni dan dapat segera ditempati sebelum pembayaran untuk kepemilikannya lunas. Kemudian keabsahan semua berkas rumah tentunya sudah dicek oleh pihak bank melalui Badan Pertanahan Nasional (BPN), sehingga Anda tidak perlu khawatir dengan legalitas rumah yang Anda beli. Selain itu, Anda juga akan mendapatkan perlindungan asuransi properti dari pihak bank. Preminya sendiri sudah tercantum dalam cicilan bulanan KPR yang dibayarkan.

Family Unpacking Cardboard Box

Dengan adanya ketiga layanan yang ada di dalam UrbanIndo Finance saat ini, diharapkan dapat menjadi alternatif solusi terbaik bagi masyarakat dalam pembiayaan properti yang tentunya juga dapat memudahkan dalam mengatur serta mengurus semua prosedur tersebut secara gratis dan mudah yaitu dengan:

  • Bebas biaya administrasi ketika mengajukan ketiga layanan tersebut melalui UrbanIndo.
  • Semua prosedur dibantu oleh tim UrbanIndo, sehingga pengguna hanya tinggal mengisi formulir aplikasi secara online.
  • UrbanIndo bekerja sama dengan banyak bank, sehingga pengajuan KPR Take Over, Kredit Multiguna, maupun KPR Baru akan dilakukan secara paralel ke beberapa bank sekaligus.
  • UrbanIndo akan memberikan beberapa alternatif pilihan bank, sehingga pengguna dapat memilih bank terbaik yang sesuai dengan keinginan.
  • UrbanIndo akan memberikan konsultasi gratis terkait segala kebutuhan pengguna, sehingga pengguna dapat mengambil keputusan tepat dalam properti hingga pembiayaannya.

Lalu bagaimana cara mendapatkan layanan dari UrbanIndo Finance ini? Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa mengunjungi situsnya di www.urbanindo.com(Tammy Febriani/KR/Photo: Istockphoto.com)

Shares