Mount Buller, resor ski yang berada tak jauh dari Melbourne ini wajib Anda kunjungi di bulan Juni-September. Mt Buller bisa dikunjungi sekitar 300.000 orang. Sebagian besar dari Australia, tetapi juga ada pengunjung Asia, termasuk Indonesia. Sementara pada musim panas, November-Mei, pengunjungnya berkisar 150.000-180.000 orang. Mereka biasanya menjajal bersepeda gunung atau lintas alam.
Resor ski di ketinggian 1.600-1.800 meter dari permukaan laut ini berada di lahan seluas 300 hektar. Konon nama Mt Buller berasal dari Major Thomas Mitchell, seorang penjelajah, merujuk pada nama temannya di kantor urusan kolonial tahun 1800. Penduduk asli Aborigin mengenal gunung itu dengan nama ”Marnong” yang berarti tangan. Sebagai resor ski, Mt Buller tidak terlepas dari peranan sejumlah imigran Austria yang mengembangkan lift ski puluhan tahun silam. Salah seorang di antaranya Hans Grimus (71), kini pemilik salah satu hotel ternama di kawasan itu, yakni Pension Grimus.
Fasilitas baik untuk bermain salju maupun sarana penunjang di Mount Buller sangat lengkap. Mulai dari fasilitas bermain salju untuk anak anak (terdapat dua lapangan toboggan), area bermain ski untuk pemula (tersedia juga instruktur untuk yang ingin belajar ski) sampai lereng lereng curam untuk yang sudah mahir. Asyik, bukan? Untuk Anda yang hanya ingin sightseeing, duduk di depan restoran/kafe sambil melihat pemandangan juga tak kalah mengesankan. Apalagi sambil di temani secangkir kopi hangat dan sepotong cheese cake!
Sebagai resor ski, sudah tentu berski merupakan daya tarik utama di lokasi ini. Di resor tersedia penyewaan ataupun penjualan beberapa perlengkapan ski, termasuk jaket dan celana parasut tahan air. Juga ada instruktur yang siap melatih pengunjung. Mulai dari cara mengaitkan ski bot (sepatu ski) dengan blades, dua bilah papan tipis untuk berseluncur, kemudian cara melepas kait ski blades dan sepatu dengan bantuan pole (tongkat ski). Ya, susah-susah gampang berurusan dengan peralatan ski. Sepatu ski yang beratnya sekitar empat kilogram membuat susah melangkah. Setelah mengenal alat, mereka diajar untuk melatih keseimbangan dan belajar meluncur perlahan.
Bila ingin ke sana, selain menyetir sendiri, bisa juga mengikuti tur sehari yang berangkat dari Melbourne. Ada beberapa agen perjalanan yang bertetangga di Federation Square (sebelah Flinder St. Station) yang menawarkan tur ke Mount Buller. Silahkan membandingkan harga yang ada, kadang ada yang sedang menawarkan promosi dengan harga miring. Tidak usah khawatir dengan servis karena mereka sudah memiliki standar yang sama. Tak jarang, apabila sedang sepi, peserta dari beberapa agen akan digabung jadi satu bus. (Yosi Avianti/Photo : Dok.Pribadi, Various)