Health

Kenali Kebutuhan Kalori Tubuh Untuk Berat Badan Ideal

By  | 

Tidak ada yang salah dengan keinginan mengembalikan berat badan menjadi normal seperti saat sebelum melahirkan, tetapi tentu akan lebih baik jika Anda fokus pada cara positif untuk mencapai tujuan tersebut. Nah, tahukah Anda bahwa pertambahan berat badan tergantung dari jumlah kalori yang kita konsumsi sehari – hari?

Kunci berat badan sehat
Dengan cara mengetahui berapa kandungan kalori dalam makanan yang Anda konsumsi. Berat badan akan bertambah secara drastis saat jumlah kalori yang Anda konsumsi semakin banyak lho, Mams. Hal ini terjadi karena tubuh tidak dapat membakar semua kalori yang berlebih menjadi energi.

Berapa jumlah kebutuhan kalori tubuh?
Umumnya, rata – rata wanita memerlukan sekitar 2.000 kilo kalori per hari. Jumlah pastinya tergantung dari proporsi tinggi & berat badan, serta aktivitas yang dilakukan. Misalnya, berlari akan membutuhkan kalori yang lebih banyak daripada berjalan kaki. Jika tidak digunakan sebagai bahan bakar/ energi tubuh, kalori yang berlebih akan disimpan sebagai lemak. 

Cara menghitung kalori
Remember this: 
1. Tiap gram lemak rata – rata mengandung 9 kalori.
2. Tiap gram karbohidrat & protein rata – rata mengandung 5 kalori.
3. Selalu periksa label nutrisi untuk mengetahui jumlah kalori yang Anda konsumsi dalam makanan.
Beberapa contoh kudapan dan jumlah kalori lainnya: Sepotong kecil martabak manis mengandung 200 kalori, makanan bersantan mengandung 700-800 kalori, kacang – kacangan mengandung 650-700 kalori. 

Young woman drinking water.
Tip menjaga berat badan dengan perhitungan kalori makanan:
1. Kurangi porsi makanan/menggunakan ukuran piring yang lebih kecil. 
2. Ganti makanan berkalori tinggi dengan yang berkalori rendah, misalnya mengganti makanan bersantan dengan daging ayam goreng/tumis.
3. Hindari makanan yang mengandung banyak minyak. Atau ganti penggunaan minyaknya dengan minyak kelapa/zaitun yang bebas kolesterol.
4. Pilih air putih/teh tawar daripada minuman manis/bersantan. 

Nah, kini Anda dapat mengatur sendiri jumlah kalori untuk dikonsumsi dalam makanan sehari – hari ya, Mams. Dengan begitu, penurunan berat badan dapat dicapai dengan cara yang lebih sehat. (Nathalie Indry/KR/Photo: Istockphoto.com)

Shares