Mind
Menanggapi Pendapat Negatif Tentang Anda
By Tammy Febriani |
Dimanapun Anda berada, Anda tak akan pernah luput dengan kritik dan pendapat negatif dari orang lain.
Dari bagaimana Anda berpenampilan, cara mengurus dan membesarkan anak, hingga keputusan Anda memiliki anak satu, dua, atau bahkan tiga! Apapun yang ada di hidup Anda akan dinilai negatif. Awalnya mungkin Anda berusaha untuk cuek, namun lama-lama tentunya bosan juga ya dan jadi kesal mendengarnya.
Mungkin Anda bertanya-tanya kenapa mereka gemar mengurusi hidup orang lain. Sebenarnya Mams, bila Anda mendapati ada orang yang bersikap seperti itu biasanya dikarenakan:
- Bentuk perhatian. Walau terbilang aneh, namun bisa jadi itu merupakan salah satu cara orang tersebut memberikan perhatiannya pada Anda.
- Sering dibanding-bandingkan. Orang-
orang dengan kepribadian seperti itu, biasanya dulunya selalu dibanding-bandingkan dengan orang lain juga Mams, dan ia tidak mendapat dukungan dari orang-orang terdekatnya. - Ingin menarik perhatian Anda. Apa yang orang tersebut lakukan pada Anda juga bisa jadi cara yang ia pilih untuk mencari perhatian dari Anda.
Lalu bagaimana sebaiknya menyikapi hal-hal seperti ini, apa yang sebaiknya dilakukan? Berikut tip dari Smart Mama:
- Reaksi. Apapun yang orang itu lakukan pada Anda, reaksi Anda adalah hal yang terpenting. Jangan sampai ini memengaruhi emosional Anda dan mengganggu pikiran. Karena, apa pun yang dikatakan orang lain, sebaiknya itu tidak akan mengganggu Anda dan mengubah apa pun, kecuali itu adalah saran yang positif.
- Be yourself. Orang seperti mereka tak hanya satu, Mams. Dan pendapat mereka tentang diri Anda tentunya berbeda-beda. Jadi, tetaplah jadi diri Anda sendiri.
- Positive thinking. Anda juga bisa berpikir positif kalau apa yang dilakukannya karena ia perhatian pada Anda, Mams.
- Kendalikan emosi. Bila Anda merasa emosi, wajar kok Mams. Namun tetaplah jaga emosi Anda. Meluapkan emosi pada orang seperti itu tak akan menguntungkan bagi Anda. Bersikap tenang akan jauh lebih efektif, jika sudah sangat menggangu, ajak ia bicara 4 mata dengan kepala dingin. (Tammy Febriani/KR/Photo: Istockphoto
.com)
← Previous Story 5 Cara Efektif Menasihati Anak (Agar Didengarkan)
Next Story → Resep : Puree Wortel yang Menyehatkan