Interior Design

Sambut Hari Kemerdekaan dengan Rangkaian Peralatan Dapur Baru

By  | 

Tentunya, mengonsumsi makanan, kudapan dan minuman olahan sendiri akan lebih sehat dibandingkan makanan siap saji atau makanan yang dibeli diluar. Dengan mengolah makanan atau kudapan sendiri, berarti Anda dapat mengontrol apa saja yang dikonsumsi. Bahkan, menurut data terbaru dari Badan Kesehatan Dunia atau WHO, menunjukkan bahwa 75% biaya pengobatan atau dokter berkaitan dengan pilihan gaya hidup, dimana pola makan yang tidak sehat menjadi sumber komplikasi.

Sebagai salah satu dukungan pada kesehatan dunia, Royal Philips pun kemudian mempersembahkan rangkaian inovasi yang dibutuhkan oleh para mama di dapur. Didesain dengan kemajuan teknologi terkini, rangkaian peralatan dapur Philips disamping mudah digunakan, juga sudah dibuktikan ketahanan dan kegunaannya. Sehingga produk-produk Philips dapat dijadikan sebagai asisten yang tepat bagi para mama saat memasak. Sejalan dengan komitmen Philips, khususnya bagi para mama Indonesia, diharapkan mixer dan blender Philips terbaru ini dapat membantu para mama dalam memberikan nutrisi yang bermanfaat bagi keluarga.

Dan menyambut peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia yang jatuh pada 17 Agustus, Royal Philips memperkenalkan rangkaian produk peralatan dapur terbarunya pada awal Agustus lalu. Mixer (alat pencampur) dan blender (alat pengaduk) Philips terbaru ini didesain dan dikembangkan khusus untuk pasar Indonesia. Hal ini sebagai upaya untuk meningkatkan kesadaran akan gaya hidup sehat melalui konsumsi makanan rumah atau buatan sendiri. Menghadirkan pakar kuliner yang sudah melegenda, Sisca Soewitomo, Philips mengajak dan mendorong para ibu untuk berkreasi membuat cake merah putih kreasi sendiri. Di acara peluncuran ini, Ibu Sisca Soewitomo juga turut mengajak para undangan untuk membuat kue bersama dalam menyambut peringatan kemerdekaan. Para mama dari komunitas dan media yang hadir di acara ini ditantang untuk membuat resep Muffin Pisang secara estafet dalam setiap kelompok, dengan mengunakan produk mixer dari Philips.

Dan ternyata Ibu Sisca Soewitomo sendiri merupakan pengguna tetap produk peralatan dapur Philips ini sejak lama. ”Saya sudah menggunakan produk peralatan dapur Philips sejak lama, karena memang tahan lama dan praktis. Sebagai ibu rumah tangga sekaligus pengajar dan pengisi acara, memasak dan membuat kudapan di rumah bagi keluarga menjadi ritual yang menyenangkan. Selain rasa senang bisa memberikan makanan rumah yang bernutrisi, menikmatinya bersama keluarga juga bisa mempererat hubungan keluarga. Jadi untuk para ibu muda, modern, ayo membuat kudapan sendiri di rumah untuk keluarga,” ajaknya pada para mama Indonesia.

Berikut, 3 produk andalan dari Philips:

image001

Daily Collection Mixer HR1559/10/40/50

Mixer ini dapat mengaduk berbagai adonan kue lebih baik, Lebih cepat sampai 30% dibandingkan mixer lain.Stand mixer Philips ini memiliki desain pengaduk yang pas dengan mangkoknya sehingga memungkinkan aliran udara masuk ke adonan dengan maksimal, mengocok lebih sebentar dan adonan yang tercampur lebih merata. Mixer ini memiliki 5 pilihan kecepatan yang dapat diatur dengan mudah, mengocok dengan stabil, dengan daya listrik hanya 170 watt, sesuai  kondisi rumah tangga di Indonesia.

 

Koleksi Mixer Philips HR1559/10/40/50 (handheld)

Mengaduk berbagai adonan kue lebih baik, lebih cepat sampai 15% dibandingkan mixer lain. Mixer Handheld Philips ini memiliki desain pengaduk yang memungkinkan aliran udara maksimal, mengocok lebih sebentar dan adonan yang tercampur lebih merata. Mixer ini memiliki 5 pilihan kecepatan yang dapat diatur dengan daya listrik hanya 170 watt.

Blender HR 2056

Blender HR 2056

Blender HR 2057 (a)

Blender HR 2057

Koleksi Blender HR2056 & HR2057

Satu lagi koleksi dari Philips,  blender dengan kekuatan penuh dan tahan lama, yang dapat menghasilkan smoothies, saus yang enak, bumbu, dan es batu yang tergiling dengan sempurna karena dilengkapi dengan perlindungan motor anti panas. (Tammy Febriani/YA/Photo: Istockphoto.com, Philips Indonesia)

Shares