Mind

Hilaria Baldwin: Bangga Menjadi Super Breastfeeding Mommy

By  | 

Hilaria Baldwin menyadari bahwa menjadi seorang mama yang sempurna bukanlah hal yang mudah. Hal ini pernah ia rasakan ketika ia tidak bisa menyusui anak laki-lakinya, Rafael Thomas, 13 bulan, selama yang ia inginkan. Dan pengalaman ini ia ceritakan sekaligus untuk sharing dengan para mama lainnya, seperti juga dirinya dulu, yang seringkali memiliki keinginan yang tidak realistis, dan bagaimana agar merasa lebih baik karena tidak dapat memenuhinya.

hilaria-baldwin-a-600x800-1

“Saya sangat bangga pada diri saya sendiri karena menjadi seorang Super Breastfeeding Mommy, walau saya hanya bisa menyusui Rafa hingga ia berusia 10 bulan saja,”aku instruktur yoga berusia 32 tahun ini.

“Saat itu saya hamil lagi dan produksi ASI saya menurun,” lanjut istri dari aktor Alec Baldwin yang kini tengah mengandung.

Walau begitu, Hilaria berhasil menyusui anak pertamanya, Carmen Gabriela, 2,5 tahun, sedikit lebih lama, yaitu selama 15 bulan.

Screenshot_2016-07-21-17-53-06-1

“Sebaiknya kita memang tetap berusaha untuk bisa menjadi mama yang terbaik, namun tetap harus bisa menerima segala kekurangan yang ada,” sarannya pada para mama yang lain seperti dikutip dari Fit Pregnancy and Baby.

Ada yang unik dari kisahnya beberapa tahun lalu saat sedang mengandung anak pertamanya. Hilaria yang sangat mengenal tubuhnya sendiri, dapat memperkirakan kapan ia akan melahirkan putera pertamanya, empat minggu sebelum kelahiran Rafa. “Alec malam itu akan pergi, dan saya mengatakan padanya untuk jangan pergi, karena saya akan segera melahirkan. Alec pun menelepon dokter dan dokter mengatakan kalau saya belum akan melahirkan. Namun ternyata, feeling saya tepat, saya melahirkan Rafa malam itu!” kisahnya.

hilaria-baldwin-1-600x800

Dokter memprediksi, Hilaria dan Alec, 58 tahun, akan kembali dikaruniai bayi laki-laki. Dan ini merupakan anak ketiga Hilaria dalam kurun waktu hanya tiga tahun! Walau mereka belum membicarakan apakah nantinya akan menambah anak lagi, namun Hilaria mengatakan sepertinya ini akan menjadi kehamilannya yang terakhir.

“Saya sebenarnya ingin melahirkan anak-anak saya sealami mungkin tanpa pengaruh obat, namun pada akhirnya saya tetap harus mendapatkan epidural pada kedua persalinan saya. Saat akan melahirkan Rafa, saya merasa sangat kesakitan selam 15 jam. Sampai akhirnya saya mendapatkan suntikan epidural. Setelah disuntik saya merasa lega, bahagia, dan tetap merasakan bagaimana proses persalinan tanpa mati rasa. Saya suka melahirkan, dan itu mungkin karena pengaruh obatnya,” candanya.

Screenshot_2016-07-21-17-53-57-1

Tak dipungkiri, bagi Hilaria yang seorang instruktur yoga pun, menjaga bentuk tubuh selama kehamilan bukanlah hal yang mudah. Ia mengatakan kalau ia melakukan yoga setiap hari, jogging sejauh empat mil selama empat hari dalam seminggu, dan mengikuti barre classes tiga kali dalam seminggu. Dan semua itu ia lakukan di sela-sela mengasuh dua anaknya yang berusia dibawah tiga tahun, dan dengan keterbatasan fisiknya yang kini sedang mengandung. Ia pun yakin, kalau tak hanya dirinya saja yang bisa melakukan semua hal ini, melainkan semua perempuan lain juga pasti bisa memiliki kekuatan dan kemampuan untuk melalukan hal yang sama seperti dirinya.

NEW YORK, NY - OCTOBER 28:  Alec Baldwin (L) and wife Hilaria Baldwin attend the Elton John AIDS Foundation's 13th Annual An Enduring Vision Benefit at Cipriani Wall Street on October 28, 2014 in New York City.  (Photo by D Dipasupil/FilmMagic)

“Begitu banyak perempuan yang menyerah. Mereka berpikir, ‘Saya seorang mama sekarang, maka sudah sewajarnya kalau tubuh saya tak lagi langsing seperti dulu.’ Saya sangat tidak setuju dengan opini tadi. Jangan berpikir bahwa ketika Anda hamil, maka Anda sedang sakit. Mari jadi wanita yang lebih kuat dan berusaha untuk tetap menjaga tubuh dengan baik,” ajaknya pada para mama. Bagaimana dengan Anda Mamas, setujukah dengan opini Hilaria? (Tammy Febriani/KR/Photo: Various)

Shares