Mind

3 Buku Pilihan Positive Pregnancy

By  | 

Kehamilan adalah once in a lifetime moment yang selalu dipenuhi harapan positif ya, Mams to be. Tapi tahukah Anda bahwa 7 dari 10 calon mama ternyata terlalu fokus pada kekhawatiran finansial, kesehatan Si Kecil dan proses melahirkan? Padahal, penting juga lho menjaga pikiran agar tetap positif dalam menjalani 9 bulan masa kehamilan ini. Seorang asisten profesor ginekologi di Amerika Serikat, Irene E. Aga, M.D. mengatakan bahwa calon mama yang terbiasa menerapkan konsep ‘positive pregnancy’ dalam kesehariannya akan lebih mudah untuk mengusahakan kehamilannya tetap sehat serta bebas dari stres. Pilihan buku berikut ini akan membantu untuk menguatkan mental Anda secara positif dalam menjalani masa kehamilan, mempersiapkan kelahiran dan menghadapi peran baru sebagai seorang mama.

1. The Mindful Mom – to – Be: A Modern Doula’s Guide to Building a Healthy Foundation from Pregnancy Through Birth – Lori Bregman.

www.amazon.com

the mindful

Buku ini mengungkapkan pentingnya membangun fondasi mental yang kuat bagi para calon mama sebelum menerima kehadiran seorang bayi. Sang Penulis yang merupakan seorang pregnancy coach akan memberikan advice secara mental dan spiritual untuk mempersiapkan diri menjalani peran sebagai seorang mama. Berisi panduan nutrisi, informasi perkembangan janin, alternatif pengobatan alami meringkankan sakit selama hamil, sampai positive advice yang diberikan secara kontinu selama masa kehamilan. As Lori explains, youre not just birthing a baby; youre birthing yourself as a mom, too.

2. Mindful Birthing: Training the Mind, Body, and Heart for Childbirth and Beyond – Nancy Bardacke.

www.amazon.com

mindful

Menggabungkan konsep meditasi dan proses pengobatan alami tubuh, buku ini mengajak calon mama untuk belajar mengenai konsep mindful birthing yang akan mempermudah proses kelahiran bayi melalui serangkaian proses latihan intensif. Konsep ini akan membantu Anda mengurangi ketakutan menghadapi persalinan serta meningkatkan kualitas bonding dengan janin dalam kandungan. It will help you find calm and ease during this life – changing time. 

3. The Mindful Mother: A Practical and Spiritual Guide to Enjoying Pregnancy, Birth and Beyond with Mindfulness – Naomi Chunilal.

www.amazon.com

mindful mother

To be here and present, menikmati dan membangun attachment antara diri sendiri dan janin adalah hal yang perlu terus dilatih agar setelah Si Kecil lahir nanti, kita akan siap menghadapi tantangan untuk merawat dan membesarkan mereka. Melalui buku ini, penulis mengingatkan kembali bahwa selain akan mencintai Sang Bayi, penting bagi kita untuk mulai membangun kecintaan terhadap diri sendiri dan menganggap peran “mama” sebagai sebuah anugrah melalui serangkaian teknik pemahaman pikiran. Because being a mother is a journey of self – discovery. (Nathalie Indry/KR/Photo: Istockphoto, Various)

Shares