Education

3 Permainan Sederhana untuk Melatih Motorik Halus

By  | 

Tak hanya motorik kasar saja yang harus diasah, kemampuan motorik halus juga tidak kalah penting, agar tangan Si Kecil makin terampil dan tidak kaku ya, Mamas. Nah guna mengasah kemampuan motorik halus, ada beberapa permainan yang bisa dilakukan lho. Yuk, Mams coba tiga permainan berikut ini.

1. Mengisi, menuang, dan mencetak. Bermain pasir bisa digunakan untuk menstimulasi motorik halus anak  Permainan ini bisa melatih kekuatan dan keluwesan pergelangan tangan. Alat-alat yang dibutuhkan berupa pasir bersih, sekop, ember, corong, dan aneka wadah. Pastikan pasir yang digunakan bersih dan terbebas dari serangga, kotoran binatang, serta benda tajam seperti pecahan kaca yang bisa membahayakan anak. Lakukan permainan dengan cara mengisi wadah dengan pasir, lalu menuangnya dari wadah berbentuk berbagai binatang.

2. Memakai dan melepas pakaian. Meskipun aktivitas ini bisa dilakukan saat anak telah besar nanti, namun kegiatan ini selain berfungsi mengasah motorik halus juga melatih kemandirian. Memakai dan melepas pakaian akan melatih kemampuan jari-jemari, koordinasi mata dan tangan. Alat yang dibutuhkan adalah baju berkancing besar, sepatu berperekat, boneka, dan pakaian perlengkapannya. Caranya, biarkan Si Kecil mencoba memakai pakaiannya sendiri mulai dari menaikkan-menurunkan celana atau rok, mengancingkan baju, hingga memakai sepatu. Jika Si Kecil belum bisa melakukannya, jangan dipaksa karena mereka belajar sesuai tahap perkembangannya.

3. Menyusun dan menyortir. Kegiatan ini akan melatih kemampuan motorik halus serta mengasah kepekaan dan kefokusan akan satu hal, mengembangkan imajinasi, melatih kecerdasan matematis, dan melatih kemampuan mengelompokkan. Alat yang dibutuhkan adalah balok kayu warna-warni berbagai macam bentuk.
Caranya, minta Si Kecil menyusun balok berbentuk kubus ke atas, mulai dari dua susun, tiga susun, dan seterusnya. Setelah itu, minta ia memasangkan balok yang berbentuk segitiga atau setengah lingkaran di bagian paling atas, jika masih berantakan dan balok yang disusun selalu terjatuh, berikan semangat agar mau terus mencoba ya, Mamas. (Yosi Avianti/LD/Photo:Istockphoto.com)

Shares