Sex

Q&A: Vagina ‘Panas’ Paska Bercinta

By  | 

Q: Setelah menunda punya anak selama tiga bulan, saya dan suami akhirnya mulai bercinta tanpa kontrasepsi kondom. Anehnya, sejak saat itu saya mulai merasa vagina saya terasa panas dan seperti terbakar setelah sekitar 10-15 menit selesai berhubungan seks. Apakah penyebabnya dan bagaimana cara mengatasi hal ini?
Ressya, 29 tahun

A: Sensasi panas atau terbakar pada vagina merupakan hal yang memang mengganggu momen paska bercinta. Dan banyak faktor penyebab hal tersebut, yang salah satunya adalah alergi sperma. Apalagi selama ini Anda selalu memakai kondom saat berhubungan seksual bukan? Bisa saja ini karena Anda alergi pada cairan semen atau sperma yang masuk ke dalam vagina Anda lho. Tapi untuk lebih jelasnya Anda bisa bertanya pada dokter kandungan mengenai apa yang sebaiknya dilakukan untuk masalah ini, mengingat Anda berdua tengah program kehamilan.

Penyebab lain dari sensasi terbakar, terlebih ketika Anda buang air kecil adalah adanya bakteri pada vagina Anda. Terapi yang bisa dilakukan adalah mengonsumsi obat antibiotik yang resepnya bisa Anda minta dari dokter. Sementara itu, cara lain yang bisa dilakukan untuk meminimalisasi rasa terbakar tersebut adalah dengan membasuh vagina dengan air dingin lalu keringkan dengan handuk bersih. Atau Anda juga bisa mengoleskan gel aloe vera yang bisa memberi efek mendinginkan pada bagian luar dari vagina Anda. Ingat sebelum menggunakan gel ini pastikan tangan Anda sudah dicuci bersih dengan sabun untuk menjamin kehigienitasnya ya.

Sebaiknya Anda juga menceritakan hal ini kepada pasangan ya, agar suami juga bisa ikut membantu mencari solusi bersama. Jangan sampai hal ini membuat Anda jadi enggan bercinta dengan suami. Biar bagaimanapun, kehidupan seksual yang aktif dan bergelora merupakan salah satu faktor penting yang diperlukan untuk menjaga keharmonisan rumah tangga. (Lenny Delima/Photo: Istockphoto.com)

Shares