Mind

8 Rahasia Kehamilan yang Tak Anda Ketahui Sebelumnya

By  | 

Mamas to be, saat dinyatakan hamil, Anda akan mendapatkan berjuta nasihat dari orang sekitar Anda, mulai dari ibu Anda, mertua, hingga teman dan kerabat. Mulai dari asupan sehat, do’s and dont’s, hingga berbagi pengalaman saat mereka hamil dulu. Tetapi delapan hal berikut adalah fakta kehamilan yang tidak pernah mereka beritahu pada Anda. Yuk simak!

  1. Sebenarnya Anda tidak makan untuk dua orang. Namun kebanyakan orang tidak tega melihat wanita hamil yang tampak kelaparan dan makan banyak. Tentu saja umumnya orang akan memaklumi nafsu makan Anda yang besar tersebut. Padahal sebenarnya jika Anda makan terlalu banyak apalagi makanan berlemak dan manis seperti cake atau pastry, maka Anda akan bisa overweight. Oleh karena itu, Anda harus aware akan asupan Anda ya Mams. Apabila Anda masih lapar ada baiknya mengonsumsi makanan rendah lemak dan kaya gizi seperti sayuran atau buah.
  2. Kehamilan memang berat dan wajar saja jika Anda membencinya. Kebanyakan orang akan menceritakan kisah indah saja seputar kehamilan. Padahal kenyataannya memang tidak seindah itu kok, Mams. Memang benar Anda tentu bahagia akan memiliki seorang bayi, tetapi realistis saja, segala perubahan tentu membuat Anda seringkali mengalami hal kurang menyenangkan. Dalam keadaan tersebut ya wajar saja kalau Anda mengeluh dan meluapkan kekesalan, asal masih dalam batas wajar ya Mams.
  3. Anda harus kerja keras dalam menurunkan berat badan paska melahirkan nanti. Kebanyakan orang akan bilang, “Nanti juga berat badan kamu akan balik kok!” Memang sih Mams, bukan tidak mungkin berat badan Anda akan kembali seperti semula, tapi sebetulnya prosesnya sangat sulit. Maka dari itu ada baiknya sejak hamil Anda sudah menjaga kestabilan berat badan.
  4. Wanita hamil tidak suka perutnya disentuh orang asing. Banyak orang bilang hal tersebut wajar saja, artinya orang perhatian pada Anda. Namun saat hamil banyak calon mama yang tidak suka perutnya disentuh orang tak dikenal, dan ini wajar kok Mams!
  5. Anda tidak menyukai bentuk tubuh Anda. Meskipun banyak orang bilang saat hamil wanita akan tampak glowing dan cantik, namun kenyataannya Anda akan membenci bentuk tubuh Anda yang tampak jauh lebih lebar dari biasanya. Hal tersebut normal juga kok.
  6. Emosi Anda kurang stabil paska melahirkan. Jika banyak orang bilang ia langsung jatuh cinta pada Sang Bayi dan merasa sangat mengenalnya, kemungkinan ia sedang berbohong Mams. Tentu saja betul Anda menyayangi Si Buah Hati, tetapi kenyataannya Anda dan Si Bayi memang belum mengenal satu sama lain sehingga butuh proses dan adaptasi. Dan dalam proses tersebut emosi Anda kerap naik turun. Tak perlu merasa bersalah ya Mams jika Anda tidak berbunga-bunga seperti cerita orang lain, memang menjadi seorang mama butuh proses dan tidak pernah stop belajar.
  7. Bentuk perut Anda akan tampak horrible untuk sementara waktu. Banyak yang bilang jika Anda melakukan perawatan paska persalinan makan perut akan mengempis. Nyatanya belum tentu lho Mams, karena pengempisan perut butuh waktu dan proses. Lakukan saja olahraga yang fokus pada perut.
  8. Tak selamanya proses persalinan sangat menyakitkan. Banyak calon mama yang merasa sangat cemas menjelang persalinan. Namun sebenarnya hal tersebut tak perlu terlalu Anda pikirkan. Ternyata beberapa mama menjalani proses persalinan dengan sangat lancar, bahkan ada juga yang tidak memeroleh jahitan. Jadi tenang saja Mams, siapa tahu Anda termasuk yang beruntung, melahirkan tanpa kendala. (Karmenita Ridwan/LD/Photo: Istockphoto.com)

Shares