Health

Penelope Cruz : Setia pada Mediterranean Diet

By  | 

Memiliki dua anak balita memang merepotkan ya, Mams. Tak heran, banyak para mama yang seperti lupa akan penampilan karena sibuk mengurus Si Buah Hati yang memang sedang aktif-aktifnya. Namun, buat bintang film latin Penelope Cruz hal tersebut tak menjadikannya lupa menjaga ‘keindahan’ tubuhnya. Hal ini dibuktikan wanita yang baru saja membintangi film Zoolander 2 itu dalam penampilannya di premier film tersebut di London, awal Februari lalu. Saat itu mama dari Leo Encinas Cruz, 5 tahun, dan Luna Encinas Cruz, 2 tahun, ini terlihat seksi dan super langsing dalam balutan gaun bergliter lansiran Versace.

Di usianya yang sudah menginjak 41 tahun, istri aktor Javier Bardem ini memang tampak fantastik. Lalu apa rahasia kemolekan tubuh Penelope ini? Ternyata menurut harian Examiner hal ini didapat berkat Mediterranean diet yang dilakukannya ditambah fat burning dance workouts, yoga, pilates dan juga lari. Mediterranean diet adalah sebuah diet yang menitikberatkan pada makanan Italia, Yunani, dan Spanyol yang menggunakan bahan makanan sehat seperti minyak zaitun, alpukat, sayuran, kacang-kacangan, protein rendah lemak, dan biji-bijian.

Dengan menerapkan diet ini, maka Anda bisa terhindar dari penyakit jantung, mencegah hipertensi, diabetes tipe 2, parkinson, dan alzheimer. Tak hanya itu diet tersebut juga mampu membantu menurunkan berat badan secara alami dan juga mencegah penuaan dini. Penelope sendiri sudah menganut diet ini sejak lima tahun lalu dan masih setia hingga saat ini.

“Makanan favorit saya dari Mediterranean diet ini adalah roti gandum yang diberi beberapa tetes minyak zaitun dan sedikit garam serta omelet. Tapi ya tidak setiap hari juga sih saya makan itu. Pada dasarnya saya adalah pencinta makanan Spanyol yang semua rasanya lezat untuk saya,” ujar wanita kelahiran 28 April 1974 itu.

Tertarik ingin mencoba diet ala Penelope ini, Mamas? Berikut gambar piramida makanannya  yang bisa Anda jadikan panduan. (Lenny Delima/ Photo: Various)

 

 

Shares