Relationship

4 Langkah Mengelola Uang Bersama Pasangan

By  | 
Setelah berkeluarga dan memiliki anak, pengeluaran per bulan Anda tentu tidak akan sama lagi seperti ketika Anda masih single. Oleh karena itu, tak ada salahnya Anda sedikit berhemat dengan cara berbelanja lebih sedikit dari penghasilan Anda, meski harus mengorbankan kesenangan Anda. Cobalah mulai sekarang Anda dan suami membuat pengaturan anggaran, untuk lebih tahu barang apa saja yang harus Anda beli setiap bulannya. Jika malas membuat anggaran, karena terlalu sulit dan memusingkan, berikut adalah langkah-langkah yang harus Anda ketahui, Mamas,
1. Daftar pemasukan. Buatlah daftar pemasukan ke tabungan setiap bulannya. Yaitu, pendapatan Anda dan juga suami.
2. Daftar pengeluaran. Langkah selanjutnya, buatlah  daftar pengeluaran bulanan. Bisa dimulai dari pengeluaran yang pasti Anda keluarkan tiap bulan, atau kebutuhan utama. Misalnya cicilan rumah, cicilan mobil, tagihan air dan listrik, kebutuhan dapur, dan lainnya. Lalu lanjutkan ke pengeluaran yang fleksibel, yaitu kebutuhan tambahan, misalnya dana membeli baju, liburan, makan di restoran, dan lainnya.
3. Menyesuaikan situasi. Posisikan diri Anda dalam tiga kondisi ini:
A. Pendapatan tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan utama. Ini merupakan kondisi terburuk. Jika Anda dalam situasi ini, jalan keluarnya adalah mencari pendapatan tambahan.
B. Pendapatan hanya cukup untuk kebutuhan utama. Ini mungkin karena kebutuhan utama Anda terlalu banyak. Jika kondisi seperti ini, Anda tidak akan bisa menabung. Padahal, menabung merupakan hal sangat penting. Jika begitu, yang harus Anda lakukan adalah mengurangi kebutuhan utama Anda.
C. Pendapatan Anda lebih besar dari pengeluaran. Dengan kondisi seperti ini bukan berarti Anda bisa boros. Anggarkan sisa pendapatan Anda untuk tabungan, keadaan darurat, dan liburan ya, Mamas,
4. Mempraktikkan rencana anggaran. Mulailah untuk mempraktikkan apa yang telah Anda rencanakan, dan lakukan untuk bulan berikutnya.
Cukup sederhana, kan, Mams. Selain menerapkan langkah-langkah di atas untuk mengatur budget, Anda juga dapat mencari referensi lain untuk memperbaiki finansial Anda. Dan yang paling penting, sisakan pendapatan Anda untuk menabung. (Yosi Avianti/LD/Photo: Istockphoto.com)

Shares