Career

Perluas Networking Anda dengan 4 Cara Ini

By  | 

Bukan rahasia lagi, selain skill dan pengalaman, networking juga dapat meningkatkan karier Anda. Pasalnya orang akan melihat skill dan pengalaman Anda jika ia mengetahui siapa diri. Nah, untuk memperluas networking Anda, coba empat cara ini.

  1. Aktifkan sosial media Anda. Salah satu cara menjaring networking adalah mengaktifkan jejaring sosial yang Anda miliki. Selain LinkedIn yang dapat memperkenalkan diri Anda secara profesional, terkadang beberapa orang juga ingin mengetahui sedikit tentang pribadi Anda. Oleh karena itu, tak ada salahnya tetap meng-update sosial media Anda yang lain.
  2. Hadir di acara penting. Meskipun mungkin Anda malas datang ke acara klien yang digelar after office hour, sempatkan diri datang walau hanya sebentar. Hal ini menunjukkan penghargaan Anda pada orang lain. Dan seringnya hadir dalam berbagai acara membuat Anda diingat dan dikenal orang.
  3. Maintain klien. Siapapun yang pernah menjalin kerjasama dengan Anda sebaiknya tetap keep in touch dengannya sebagai kerabat dan teman. Hal ini sangat menguntungkan lho Mams. Mengenal orang dari berbagai kalangan dan background akan memperkaya ilmu serta networking Anda. Jika suatu hari butuh bantuan Anda tinggal menghubungi salah satu dari mereka.
  4. Bersikap helpful. Senang membantu membuat Anda disukai rekan kerja maupun klien. Hal ini juga dapat menjadi modal memperluas networking. Biasanya orang juga tidak segan membantu Anda lho. (Karmenita Ridwan/LD/Photo: Istockphoto.com)

Shares