Interior Design
Agar Kamar Pink Tak Terlihat Monoton
By Tammy Febriani |
Umumnya, kamar anak perempuan dinominasi warna girly, seperti pink, salah satunya. Namun, guna menghindari kesan monoton pada kamar karena dipenuhi dengan segala benda yang semuanya berwarna pink, Anda bisa mengombinasikan warna pink tersebut lho, Mams. Berikut beberapa tip yang bisa Mamas aplikasikan agar kamar pink Si Kecil tetap menarik.
- Warna pink paling mudah dikombinasikan dengan warna putih. Selain sifatnya yang netral, warna putih akan membuat warna pink terlihat lebih dominan.
- Anda bisa menggunakan warna putih pada furnitur, seperti bed base, bed side table (nakas), meja rias dan cermin, lemari pakaian, bahkan warna gorden. Sedangkan warna pink dapat diaplikasikan pada seprai, karpet, sarung bantal, dan kap lampu.
- Untuk menghindari kesan membosankan, Anda juga bisa membedakan warna cat dinding, seperti satu dinding warna pink dan dinding lainnya warna putih. Cat dinding yang dibuat kombinasi garis-garis vertikal pink dan putih juga bisa dipilih jika plafon kamar cukup rendah. Bila Anda ingin menggunakan warna pink pada keseluruhan dinding kamar, pilihlah warna pink muda agar kamar terlihat lembut dan terang. Penggunaan wallpaper di salah satu sisi dinding juga bisa Anda lakukan.
- Pasang aksesori pada dinding seperti foto dan pajangan gantung. Tidak hanya membuat kesan ruangan menjadi dinamis dan tidak membosankan, tapi aksesori dinding juga membuat ruangan terkesan lebih tinggi dengan pola vertikal yang ada.
- Selain warna putih, warna pink juga bisa dikombinasikan dengan warna yang satu turunan, seperti pink dengan warna lebih tua atau warna ungu. Warna-warna netral seperti abu-abu muda, cokelat muda, atau off white juga cocok dikombinasikan dengan warna pink. (Tammy Febriani/LD: Various)
← Previous Story 5 Masalah Kecil dalam Rumah Tangga, dan Solusinya!
Next Story → Rambut Gaya ala Seleb Dalam 5 Menit