Health
8 Makanan untuk Membantu Memperbesar Payudara
By Lenny Delima |
Setelah jadi mama, apalagi setelah masa menyusui selesai, bentuk bukit kembar Anda biasanya akan kembali ‘menyusut’. Padahal payudara adalah ‘aset’ setiap kaum hawa dan kebanyakan wanita menginginkan ukuran payudara yang cukup besar, termasuk Anda mungkin ya, Mams? Memang, ada cara khusus untuk memperbesar ukuran payudara Anda, misalnya dengan memasang implan atau dengan olahraga tertentu. Namun, tahukah Anda bahwa sebetulnya ada cara alami untuk membantu ‘meningkatkan’ ukuran bra Anda dengan konsumsi makanan tertentu? Hmmm…makanan apa saja ya? Simak ulasan Smart Mama berikut.
- Sayuran berdaun hijau. Meskipun sayuran berdaun hijau seperti bayam, daun singkong, atau kangkung tidak memiliki kandungan phytoestrogens tinggi yang bisa menstimulasi jaringan payudara untuk ‘bertumbuh’, namun tetap saja sayuran hijau ini baik untuk membentuk keindahan payudara. Sayuran imi juga kaya antioksidan, zat besi, dan kalsium yang menyehatkan tubuh.
- Biji-bijian. Berbagai jenis biji-bijian seperti biji bunga matahari, biji labu, maupun biji rami, baik untuk Anda karena bisa membantu meningkatkan estrogen di tubuh dan berpengaruh pada pertumbuhan payudara. Anda bisa mencampurnya dengan salad untuk rasa yang lebih nikmat.
- Seafood. Udang, kerang, tiram, dan rumput laut memiliki kandungan mineral mangan yang tinggi. Manfaatnya adalah meningkatkan hormon seks Anda sehingga memengaruhi pertumbuhan jaringan payudara. Cobalah Anda makan seafood setiap hari dan bersiaplah terkejut dengan hasilnya.
- Kedelai. Merupakan super food dalam pertumbuhan payudara. Kaya akan phytoestrogens, yaitu hormon yang ‘bertanggung jawab’ terhadap ‘pembesaran’ bukit kembar. Kedelai jiga mengandung isoflavones yang bisa memerangi radikal bebas dan sel kanker yang mungkin ada dalam jaringan payudara Anda. Untuk hasil maksimal, ganti konsumsi susu sapi sehari-hari Anda dengan susu kedelai, ya.
- Tahu. Memiliki kandungan estrogen dan protein tinggi namun juga rendah lemak. Makanan satu ini mudah ditemukan di supermarket, pasar tradisional, atau tukang sayur langganan Anda, kan? Perbanyak makan tahu deh, Mamas dan lihat sendiri perbedaannya.
- Buah segar. Produksi testoteron yang tinggi bisa menghambat pertumbuhan alami payudara. Atasi dengan mengonsumsi berbagai buah segar seperti alpukat, jeruk, anggur, dan sebagainya, dalam menu sehari-hari Anda.
- Daging tanpa lemak. Salah satu zat gizi penting untuk memperbesar ukuran payudara adalah daging. Tapi, pilih yang tanpa lemak lho.
- Kacang-kacangan. Kacang tanah, kacang mede, walnut, dan kenari adalah sumber protein dan lemak nabati yang baik jika Anda ingin membentuk payudara menjadi lebih seksi. Selain itu, camilan sehat ini juga baik untuk jantung dan otak kita, Mams. (Lenny Delima/Photo: Istockphoto.com)
← Previous Story Mengenali Karier Berdasarkan Zodiak
Next Story → Aksen Studded untuk Permanis Gaya Mama