Career

Q&A: Waktu Tepat untuk Cuti Melahirkan

By  | 
Q: Saat ini kehamilan saya sudah memasuki usia 30 minggu. Kapankah waktu yang tepat bagi saya untuk mengambil cuti melahirkan? Saya ingin memiliki waktu selama mungkin bersama Si Kecil setelah lahir nanti. Namun di sisi lain, kehamilan yang semakin membesar juga membuat saya semakin cepat merasa lelah hingga di kantor pun, saya jadi seproduktif seperti biasanya.
Amalia, 27 tahun, hamil 7,5 bulan
 
A: Permasalahan ini biasanya akan dihadapi oleh setiap mamas to be yang memiliki pekerjaan tetap. Seperti yang Anda diketahui, setiap perusahaan memiliki kebijakan berbeda mengenai cuti melahirkan, jadi sebaiknya sejak jauh-jauh hari Anda sudah mencari informasi dari pihak HRD di kantor Anda mengenai kebijakan tersebut. Hal yang perlu ditanyakan adalah seberapa lama Anda berhak mendapatkan cuti hamil dan apakah ada kompensasi yang akan Anda dapatkan saat cuti. Kebanyakan perusahaan tetap membayarkan gaji pokok tanpa tunjangan lain-lain selama Anda cuti.  Yang harus dilakukan selanjutnya adalah bertanya kepada dokter kandungan Anda. Dokter kandungan Anda akan memberikan arahan kapan Anda mulai dapat mengambil cuti melahirkan. Dan itu tergantung pada kondisi kesehatan dari setiap mama, bisa satu bulan sebelumnya atau seminggu sebelumnya. (Tammy Febriani/LD/Photo: Istockphoto.com)

Shares