Mind

Kehidupan Seimbang ala Reese Witherspoon

By  | 

Reese Witherspoon tidak hanya berprofesi sebagai aktris dengan tiga orang anak, namun ia juga seorang produser film dan entrepreneur. Bagaimana ia menyeimbangkan waktunya antara keluarga dan pekerjaan? Simak obrolan dengan wanita yang membintangi film Legaly Blonde ini tentang hal tersebut, seperti dilansir dari situs workingmother.com.

 Pernahkah Anda mengubah profesi atau melakukan penyesuaian untuk mendapatkan keseimbangan waktu antara karier dan keluarga?
Saat anak-anak masih kecil, tentu saja saya mengurangi jadwal kerja dengan membatasi mengambil peran di film. Sekarang saat mereka sudah semakin besar, bepergian menjadi sedikit lebih mudah. Tapi saya tetap berusaha menyeimbangkan waktu. Saat saya sibuk selama beberapa waktu karena shooting film, maka setelahnya saya akan menyediakan waktu kosong tanpa diganggu pekerjaan hanya untuk dihabiskan bersama anak-anak.
 
Apakah profesi Anda sekarang berbeda dengan sebelum punya anak?
Baik dulu maupun sekarang saya tetap seorang aktris. Itu adalah passion saya. Namun kini saya menambahkan produser dan entrepreneur dalam list pekerjaan saya. Saya semakin sibuk saat pertamakali memulai bisnis, namun terasa sangat menyenangkan dapat belajar ilmu baru dan ini sangat menantang.
 
Hal apa yang menurut Anda sulit untuk diseimbangkan?
Tidur, saya tidak pernah merasa punya waktu yang cukup untuk tidur. Saya tidak pernah bisa tidur sangat nyenyak sejak tahun 1999, saat anak perempuan saya lahir.
 
Lalu hal apa yang dirasa mulai dapat diseimbangkan?
Stres, saya mulai bisa menerima dengan lapang dada hal-hal yang diluar kendali saya.
 
Apa saran terbaik tentang keseimbangan hidup yang pernah Anda dengar?
Ibu saya mengatakan bahwa: “Kamu bisa melakukan segalanya, dan kerja kerasmu akan terbayar”.
Dari pasangan: “Jangan menunggu diminta saat ingin berbagi, memproduksi film, ataupun mencoba bisnis baru. Lakukan saja!”
Dari anak-anak: Mereka selalu menyemangati saya,  terutama saat saya melewati hari yang berat. Mereka memahami pekerjaan saya dan tahu kalau saya mencintai pekerjaan saya.

Bila Anda punya waktu luang yang tak dihabiskan bersama keluarga atau bekerja, apa yang Anda lakukan?
Saya akan melakukan yoga atau mungkin cukup dengan tidur siang. (Tammy Febriani/LD/Photo: Various)

Shares