Relationship

Kenali 5 Bahasa Cinta Anda

By  | 

Mamas, tahukah Anda bahwa setiap manusia memiliki bahasa cinta yang berbeda untuk mengungkapkan perasaan sayang kepada pasangan? Teman saya merasa dicintai bila pasangannya mengatakan cinta dengan kata-kata mesra, tapi ada juga rekan kerja saya yang merasa disayangi saat suaminya mau membantunya melakukan pekerjaan rumah tangga. Seperti apa sih sebetulnya primary love language itu? Yuk sama-sama kita cari tahu, Mamas.

1. Pengakuan lewat kata-kata. Puisi berisi ungkapan perasaan Anda kepada pasangan atau sebaliknya, email atau messages romantis bertabur kalimat mesra, atau hanya sekadar menyapa dengan panggilan sayang adalah hal-hal yang disukai oleh orang yang memiliki bahasa cinta tipe ini. Bila Anda juga suka diperlakukan seperti ini oleh pasangan, mengapa tidak Anda sampaikan langsung padanya? Katakan bahwa pujian, penghargaan, ataupun sekadar panggilan Honey, Darling, atau Love akan membuat Anda merasa bahagia karena dicintai.

2. Perlakuan lebih penting dari sekadar kata. Pernah mendengar ungkapan ‘Actions speak louder than words’, kan, Mams? Orang tipe ini percaya bahwa cinta bukan sekadar kata-kata indah atau rayuan gombal semata. Bila Anda sepakat dengan hal ini, artinya Anda akan merasa sangat dicintai pasangan jika ia mau membantu Anda mengerjakan sesuatu hal daripada hanya bilang “I love you”, tapi sambil lalu. Pasangan yang helpful adalah orang yang paling tepat untuk Mamas yang percaya bahasa cinta yang dikenal sebagai acts of service

3. Mencintai adalah memberi. Apakah Mamas suka bila pasangan memberikan setangkai bunga atau pun hanya sekadar cokelat sebagai bentuk ungkapan cintanya pada Anda? Bila ya, berarti bahasa cinta Anda adalah receiving gift. Tak peduli apapun benda yang suami kasih untuk Anda, berapa pun harganya, it’s not a big deal for you. Bagi orang tipe ini, memberi adalah salah satu bentuk perhatian yang menunjukkan bahwa pasangan mengingat Anda selalu melalui barang-barang yang ia berikan untuk Anda. Dan Anda akan merasa sangat dicintai bila suami sering memberikan kado untuk Anda.

4. Cinta adalah kebersamaan. Orang tipe ini menganggap bahwa quality time is a must. Anda akan merasa dicintai pasangan bila ia mau menghabiskan waktunya untuk berdua dengan Anda. Berdua di sini bukan sekadar menonton televisi bersama atau makan malam dengan temaram lilin namun pasangan sambil mengecek ponselnya atau bahkan membalas email kantor! Mamas akan merasa sangat disayangi pasangan bila ia mematikan ponselnya, mendengarkan Anda berbicara sambil menatap mata Anda dalam-dalam. Bila ini adalah bahasa cinta Anda, langsung katakan pada pasangan ya, Mams. Tak ada salahnya quality time ini Anda berdua masukkan dalam agenda harian Anda, misalnya 30 menit dalam sehari. Hanya Anda, suami, dan percakapan intim berdua.

5. Sentuhan fisik. Ada wanita yang merasa dicintai bila pasangannya menggandengnya saat berjalan di keramaian, memeluk pinggangnya ketika berdansa mesra, mengecup keningnya bila akan berpisah satu sama lain, hingga menciumnya sayang setiap hari. Bila Mamas menggangguk setuju membaca pernyataan ini, maka bahasa cinta Anda adalah physical touch. Sebagai istri, Anda akan merasa sangat disayangi bila suami selalu menyentuh Anda secara fisik, kapan pun, di mana pun, setiap saat. (Lenny Delima/Photo: Istockphoto.com)

Shares