Health

5 Buah Segar untuk Pure Bayi

By  | 

Setelah mendapat ASI eksklusif selama enam bulan, bayi Anda sudah bisa dikenalkan pada makanan pendamping ASI (MPASI). Salah satu MPASI pertama yang bisa diberikan adalah buah lumat atau pure. Sebaiknya, Smart Mama membuat pure sendiri, karena lebih sehat dan bebas bahan pengawet. Berikut ini beberapa jenis buah segar yang cocok diberikan untuk bayi usia enam bulan ke atas.

Apel

Apel  kaya akan vitamin C dan serat. Ada berbagai jenis apel seperti apel Malang atau apel Washington yang cocok dipadukan dengan pure buah lain, seperti pisang atau pir.

Pisang

Buah kaya potasium ini cocok dikenalkan sebagai makanan pertama bayi. Manfaat dari pure pisang selain bisa mengatasi sakit perut, juga dapat mengatasi diare.

Alpukat

Pure alpukat kaya omega-3. Cara membuatnya pun sangat mudah dan praktis. Untuk bayi, sebaiknya konsumsi alpukat yang  masak dan lunak agar tak pahit rasanya.

Pepaya                         

Buah tropis ini memiliki kandungan asam folat yang tinggi. Tak perlu dimasak, pepaya bisa dilumatkan dan dicampur dengan pure pisang.

Mangga

Buah berwarna oranye atau kuning ini kaya akan vitamin A. Mama bisa mencampur pure mangga dengan sayuran manis seperti ubi. (Yosi Avianti/LD/ Photo : Istockphoto.com)

Shares