
Siapa bilang ibu hamil tidak bisa tampil gaya? Cukup tambahkan aksesori dan kenakan baju warna cerah, Anda siap tampil fabulous. Intip tip Smart Mama berikut ini ya.
Saat hamil calon mama cenderung memilih baju berwarna netral. Jika ingin lebih bersemangat Anda dapat mengenakan atasan atau terusan berwarna cerah. Anda bisa pilih warna kuning muda, oranye, pink, dan biru.
Jika Anda merasa tampilan kurang maksimal, tambahkan syal sebagai penyelamat. Syal yang dikalungkan di leher juga bisa menciptakan siluet tubuh yang terlihat lebih jenjang. Lalu, tambahkan aksesori cantik seperti hoop earring atau kalung beraksen bebatuan yang minimalis.
Pada masa kehamilan bukan hanya perut saja yang membuncit, melainkan bagian tubuh seperti payudara pun ikut membesar. Hal ini bisa Anda siasati dengan mengenakan maxi dress berkerah halter yang bisa menutupi payudara yang lebih besar dari biasanya. Maxi dress juga membuat Anda terlihat lebih elegan dan menawan. (Yosi Avianti/LD/Photo : Istockphoto.com)
Memasuki bulan Ramadan, seringkali kita bingung mencari kegiatan seru bersama Si Kecil di rumah. Pasalnya saat Ramadan, Si...
Menyambut bulan Ramadan, brand asal Dubai Babyshop meluncurkan koleksi “A Ramadan of Radiance” dari Babyshop dengan menghadirkan pakaian...
Pada tanggal 19 – 23 February 2025 lalu, acara Centre Point Education berlangsung di Main Atrium Mall Centre...
Gerakan tutup mulut (GTM) pada anak seringkali membuat orang tua khawatir. GTM merupakan sikap yang ditunjukkan Si Kecil...
Bulan Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri jadi momen yang sangat dinantikan oleh setiap umat muslim. Tentunya kedua...